Mohon tunggu...
Anindya Citra
Anindya Citra Mohon Tunggu... Lainnya - Cuma Rakyat Biasa

Hanya seseorang yang senang membaca dan menulis, dan (kadang-kadang) berkhayal.

Selanjutnya

Tutup

Cerbung

Summer Vibes Episode 14. Fakta Mengejutkan

16 Juni 2024   00:28 Diperbarui: 16 Juni 2024   00:28 101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Gambar: Alamy

Dia mencapai tingkat kepanikan puncak dalam dirinya dan dia akhirnya menelfon Jessica. Agak lama Jessica mengangkat telfonnya. Ketika diangkat suaranya mengantuk.

"Ada apa kamu telfon malam-malam?" Tanya Jessica di seberang. Freya sampai lupa bahwa dia search tentang Will sampai pukul 11 malam.

"Kamu nggak bilang bahwa orang yang aku temui itu adalah artis. Penyanyi. Padahal kamu pasti tau dia." Kata Freya menghakimi.

"Hah? Orang yang kamu temui? Siapa?" Tanya Jessica masih mengantuk dan agak sewot.

"Orang yang aku tabrak dua kali. Yang kemarin bawa donat ke aku. Will."

"Oh... Will. Kenapa emang?" Tanya Jessica santai sambil sedikit tertawa.

"Kamu pasti tau dia Jess. Dia adalah penyanyi Australia kan? Dia artis. Will. William Singe." Kata Freya bersikeras.

"William Singe? William Singe? Ya... Memang dia penyanyi Australia. Kenapa??" Tanya Jessica santai.

Freya menghembuskan nafas frustasi. Entah kenapa Jessica masih belum connect juga. Namun lambat laun dia paham.

"Tunggu!! Maksud kamu, Will yang kamu temui itu... William Singe? William Singe yang itu?? Hah??" Tanya Jessica tak percaya. Freya bisa membayangkan Jessica langsung terbangun duduk sekarang.

"Jesss... Bukannya aku sudah bilang ke kamu kalau nama lengkapnya William Singe??" Tanya Freya jengkel. "Tapi kenapa kamu nggak bilangi aku kalau dia itu artis??"

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerbung Selengkapnya
Lihat Cerbung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun