Jadi, kita perlu sadari bahwa bila kita merasa gejala itu ada pada seseorang tersebut maka kita cukup untuk menjaga batasan terhadap orang tersebut secara tegas apa yang tidak kita sukai dan apa batasan-batasan yang tidak boleh dilanggar oleh orang tersebut. Karena, seorang NPD sudah di tahap butuh untuk dilatih dan dikendalikan oleh orang yang terlatih seperti psikolog dan psikiater karena butuh penanganan yang serius.
Jadi, ketika kita menemukan seseorang yang memiliki narsissitic personality seperti ini maka jangan berharap kita dapat mengubahnya, karena itu akan sangat menguras energi apabila kita berharap seperti itu. Tentunya yang bisa kita lakukan adalah dengan membatasi diri kita dengan seseorang tersebut untuk akhirnya pelan-pelan menyadarkan dia akan sebuah hal bahwa setiap orang itu setara dan berharga bukan hanya dirinya dan tidak semua orang juga menyoroti dia atau terpusat pada dirinya.
Intinya pilihan tersebut ada pada diri kita untuk tetap bisa berinteraksi pada seorang NPD dengan menggunakan batasan-batasan atau setting boundaries yang kita terapkan, atau memilih untuk tidak lagi berinteraksi atau pergi dari lingkungan tersebut karena hal-hal yang semakin parah dan sudah membuat mental dan kewarasan kita kacau maka kamu bisa pergi dari tempat tersebut dan meninggalkan orang tersebut yang tentunya keputusan itu ada pada kendali di kehidupan diri kita masing-masing.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H