Jika memang ada, lebih baik segera konsultasi dengan dokter spesialis kulit supaya cepat dipastikan penyakitnya. Tidak ada obat untuk penyakit ini, namun ada cara yang bisa digunakan adalah dengan salep-inflamasi yang berguna untuk menekan respons imun sehingga mencegah antibodi yang menyerah sel-sel pigmen.
Tanda lahir
Hal ini muncul karena pertumbuhan sel-sel pigmen yang berleih. Namun, semakin lama tanda lahir bisa memudar bahkan menghilang. Perlu diperhatikan, jika tanda lahir berwarna cokelat tua, lebih baiknya dibawa ke dokter kulit.Â
Karena ada kejadian tanda lahir cokelat berubah menjadi melanoma. Melanoma adalah semacam kanker kulit yang berbahaya dan mematikan. Masih ada cara, yaitu dengan laser vascular yang bisa menghilangkan tanda lahir keunguan. Namun, dengan risiko timbulnya jaringan parut.
Tahi lalat
Masalah kulit ini terjadi ketika sel pigmen tumbuh secara bergabungan. Tahi lalat lebih banyak tumbuh pada orang yang berkulit terang. Sebenarnya ini merupakan tumor jinak.Â
Namun, tidak semua berbahaya dan harus dihilangkan. Jika bentuk tidak simetris dan tidak memiliki permukaan yang rata, maka pergilah ke dokter untuk periksa. Jika setelah dipriksa menghasilkan gejala yang dicurigai dengan kanker kulit, biasanya tahi lalat akan dipotong untuk dicek tipe kanker yang berbahaya atau tidak.
Memang lebih banyak masalah yang disebabkan oleh paparan sinar matahari dan radikal bebas. Oleh sebab itu, jangan sampai lupa menggunakan sunscreen. Masih lebih baik melakukan pencegahan dibanding mengobati. Dapatkan kulit cantik dan sehat dengan perawatan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H