Mohon tunggu...
Maria Vernanda Anggita S
Maria Vernanda Anggita S Mohon Tunggu... Jurnalis - Mahasiswa

Hallelluya

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Masalah Kulit yang Sering Dialami Wanita

13 Januari 2020   17:10 Diperbarui: 16 Januari 2020   17:03 125
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto : iStock

Perlu diyakini bahwa jerawat tidak hanya pada remaja. Bahkan ketika umur sudah mencapai 40 tahun, jerawat masih bisa muncul. Jerawat sudah biasa dialami oleh 20 persen perempuan. 

Tidak hanya jerawat, namun komedo kecilpun bisa tumbuh dan dapat meninggalkan bekas kehitaman bahkan bopeng. Diet yang buruk dapat mempengaruhi munculnya jerawat. Selain itu, jika tidak cocok dengan kosmetik yang digunakan. Jerawat yang menyebar adalah karena adanya sel kulit mati yang menyebabkan pori-pori tersumbat, lalu produksi minyak berlebih, menggunakan pakaian yang ketat, dan lain-lain, kata para ahli.

Bagaimana solusinya? Gunakan sabun wajah yang mengandung asam salisilat untuk membuka pori-pori di pagi hari. Jika malam hari, gunakan pembersih asam salisilat lalu gunakan retinoid acid setelahnya. Selain itu jerawat juga dapat timbul di bagian punggung. Jerawat di punggung disebabkan oleh bakteri yang diperburuk oleh keringat tubuh ketika beraktivitas. Solusi untuk daerah-daerah yang sulit dijangkau adalah gunakan sabun dengan kandungan benzoil peroksida setiap hari. Bisa dengan menggunakan sikat punggung untuk melepaskan sel-sel kulit mati. Juga perlu diperhatikan mengenai penggunaan sikat punggung harus sering diganti, karena kelembapannya dapat menjadi sarang bakteri.

Keriput

Masalah ini sering dialami oleh wanita yang bekerja di luar ruangan. Ternyata, kulit keriput disebabkan oleh gaya hidup, pola makan, keturunan, dan kebiasaan. Contohnya adalah merokok. Merokok memicu radikal bebas yang terbentuk dari molekul oksigen yang sudah menjadi over-aktif dan tidak stabil. Yang dapat menghancurkan radikal bebas adalah sel-sel tubuh itu sendiri. Nah, kemampuan inilah yang menyebabkan penuaan dini. Selain itu, keriput juga disebabkan karena paparan sinar matahari dan polusi yang menyebabkan jaringan penahan bawah kulit hilang. Selain di wajah, keriput juga bisa terjadi di bagian tubuh lainnya yang terpapar sinar matahari dan polusi. Solusi kulit keriput ini adalah gunakan sunscreen baik wajah maupun badan.

Hiperpigmentasi atau flek hitam

Flek hitam adalah kerusakan kulit dengan munculnya bercak gelap. Perlu diketahui bahwa flek hitam ini tidak dipengaruhi dengan usia, namun karena adanya penumpukkan zat melanin. 

Zat ini sebenarnya adalah yang terpenting dalam pembentukkan pigmen kulit, namun jika berlebihan akan menimbulkan flek hitam. Selain itu, ini juga terjadi karena inflamasi kulit yang menimpulkan warna gelap pada bekas luka atau kulit yang mengalami peradangan. 

Pemicunya adalah terpapar oleh sinar matahari, penggunaan pil KB, kehamilan, penyakit endokrin seperti Addison atau gangguan endokrin. Solusi dari masalah ini adalah lakukan eksfoliasi yang berguna untuk mempercepat pergantian sel atau dengan hydroquinone tropikal untuk memperlambat produksi melanin.

Rosacea

Masalah ini tergolong penyakit radang kulit yang memengaruhi daerah wajah bagian pusat. Ditandai dengan kemerahan, melebarnya pembuluh darah dipermukaan kulit, muncul bintil papula dan pustule dengan rasa seperti terbakar, juga ada bengkak disepanjang hidung dan mata. Ini sering muncul dibagian pipi, hidung, dagu, dan dahi. Ketika ini muncul, biasanya juga berbarengan dengan sesak di dada. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun