Mohon tunggu...
Anggi Meidarena
Anggi Meidarena Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN Sunan Ampel Surabaya

Jangan memberi tahu orang-orang tentang rencanamu, tunjukkan pada mereka hasilmu

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Meningkatkan Motivasi Mengikuti Ekstrakurikuler Drumband pada Anak Usia Dini

16 Juni 2023   07:31 Diperbarui: 16 Juni 2023   07:37 1173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

f. Anak dapat mengembangkan kreativitasnya dalam musik.  

g. Anak dapat memiliki kesempatan untuk berpartisipasi dalam kegiatan kelompok. 

Kegiatan musik yang biasa dilakukan anak adalah menyanyi, memainkan alat musik, dan mengikuti irama seperti mengikuti ritme dan tempo lewat tepukan tangan, melakukan gerakan-gerakan.

Drumband merupakan alat musik yang berbentuk tabung dan dapat dimainkan dengan cara dipukul maupun ditabuh. Sedangkan istilah "band" merupakan sebuah grup atau gabungan alat musik yang berfungsi sebagai melodi dalam suatu lagu yang terdiri dari: alat musik tiup, alat musik perkusi yang bernada serta ditambah symbal. Ada pun alat musik melodi yang sering digunakan pada drumband antara lain angklung. Selain itu ada juga pendukung lainnya seperti Gita pati atau mayoret, ada juga bendera penari. Secara umum drumband adalah kegiatan seni musik (musikal activity) yang terbagi dalam dua bagian pokok yaitu musikal dan visual, keduanya merupakan satu kesatuan kegiatan yang tidak dapat dipisahkan satu sama lain. Lebih dari itu spirit atau semangat dalam kegiatan drumband sangat penting yaitu akan memberikan kepercayaan diri dari anggota sehingga akan sangat membantu dalam setiap penampilan.

Drumband juga merupakan salah satu kegiatan di dalam pendidikan musik yang biasa terdapat di sekolah-sekolah. Kegiatan bermain drumband dapat dikatakan sebagai kegiatan bermain dalam kelompok, yang dari kelompok tersebut pelaksanaanya dilakukan secara terstruktur dan sistematis. Jadi yang dimaksud kegiatan drumband adalah kegiatan yang didalamnya memainkan satuatau beberapa lagu dengan menggunakan sejumlah kombinasi alat musik, seperti alat musik tiup, perkusi dan sejumlah instrumenpit secara bersamaan dengan dipimpin oleh satu, dua atau beberapa komandan lapangan atau mayoret dengan sejumlah pemain bendera dan dalam barisan yang membentuk formasi. Dalam kegiatan drumband terdapat aktivitas, bermain notasi musik, bermain alat musik, berlatih menari mengikuti irama, dan sebagainya. Dari kegiatan-kegiatan tersebut merupakan cara untuk mengoptimalisasikan kecerdasan musikal pada anak.  

Salah satu kemampuan dasar anak usia dini yang perlu dikembangkan adalah kemampuan dalam bidang seni khususnya musik. Pentingnya pendidikan musik bagi anak usia dini karena mampu berpengaruh pada perkembangan jiwa anak secara positif yang dilakukan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani serta rohani. Selain itu, musik juga sangat penting dalam pembentukan pribadi anak yang harmonis dalam logika, rasa estetis dan artistik. Musik yang diaplikasikan ke dalam sistem pendidikan bagi anak-anak, khususnya anak anak PAUD, memberikan pengaruh dan juga kesempatan yang sangat baik demi perkembangan dan mengasah kemampuan motorik (kemampuan untuk menggerakkan secara sengaja dan tepat) serta kemampuan berpikir baik otak kanan maupun otak kiri, sehingga kedua hal tersebut berpengaruh pada perkembangan jiwa anak secara positif nantinya.

Kegiatan ekstrakurikuler merupakan serangkaian program kegiatan belajar mengajar di luar jam pelajaran terprogram, yang bertujuan untuk meningkatkan cakrawala pandang siswa, menumbuhkan bakat dan minat serta semangat pengabdian pada masyarakat. Terdapat beberapa bidang yang termasuk kegiatan ekstrakurikuler salah satunya yaitu bidang olahraga dan bidang kesenian.  Pada intinya, kegiatan ini bertujuan untuk mengarahkan serta mengembangkan minat, bakat, dan motivasi siswa sesuai bidang yang dijalaninya. Semua anak mempunyai potensi dan kecerdasan dalam musik sejak lahir tidak terkecuali anak-anak PAUD. Pendidikan Anak Usia Dini mengambil peran menstimulasi potensi dan kecerdasan dalam musik secara tidak langsung salah satunya dengan kegiatan ekstrakurikuler drum band yang diadakan di sekolah.  

Usia dini merupakan periode awal yang paling penting dan mendasar sepanjang rentang pertumbuhan dan perkembangan kehidupan manusia. Pada masa usia dini, semua potensi anak berkembang secara cepat. Program pendidikan harus memberikan rangsangan-rangsangan, dorongan, dan dukungan kepada anak. Program untuk anak harus memperhatikan seluruh aspek perkembangan anak serta disesuaikan dengan kebutuhan, minat, dan kemampuan anak.

Motivasi bagi siswa dapat mengembangkan aktivitas dan inisiatif, sehingga dapat mengarahkan dan memelihara ketekunan dalam melakukan kegiatan belajar pada kegiatan ekstrakurikuler drum band. Tanpa adanya motivasi terkadang siswa sangat malas dalam belajar. Motivasi belajar sangat berperan mendorong peserta didik mencapai keberhasilan belajar mereka. Kegiatan ekstrakurikuler drum band akan menjadi optimal, jika ada motivasi di dalamnya. Hal ini sejalan dengan rasa keingintahuan dia yang akhirnya mendorong siswa untuk belajar. Sikap inilah yang akhirnya mendasari dan mendorong seseorang untuk melakukan perbuatan dalam belajar. Jadi, motivasi berfungsi sebagai pendorong dalam mempengaruhi sikap apa yang seharusnya siswa ambil dalam rangka belajar. 

Pentingnya minat dan motivasi dalam kegiatan ekstrakurikuler musik drum band karena musik dapat memberikan rasa nyaman dan terhibur bagi anak usia dini. Sehingga dari musik ini kita dapat meningkatkan kecerdasan musikal anak. Umumnya guru mengakrabkan anak dengan dunia seni, karena ketika jiwa seni anak cukup tinggi, mereka bisa mengapresiasi seni, menyukai seni, dan umumnya juga akan lebih cerdas secara emosi. Seni bukan hanya melalui permainan tetapi juga melalui musik. Anak usia dini akan merasa lebih rileks jika mereka sering mendengarkan musik, apalagi jika mereka dapat melakukannya dalam memainkan alat musik.

Keikutsertaan PAUD dalam berbagai perlombaan drumband menunjukkan bahwa PAUD  tersebut telah berhasil menerapkan pembelajaran ekstrakurikuler drumband dengan serius dan sungguh-sungguh. Serta mempunyai metode yang cukup baik dalam pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler drumband. Pada umumnya drumband termasuk dalam kegiatan ekstrakurikuler sekolah. Kegiatan ektrakurikuler sekolah merupakan pembinaan bakat atau kegiatan pembelajaran yang dilakukan diluar jam sekolah. Drumband merupakan salah satu kegiatan untuk mengembangkan bakat, minat dan potensi anak yang sekaligus dapat merangsang perkembangan anak usia dini, oleh sebab itu drumband termasuk dalam kegiatan ekstrakurikuler.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun