Mohon tunggu...
Anggih Fidianti
Anggih Fidianti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Pendidikan Bahasa Indonesia

seseorang yang mencoba menuangkan gagasannya ke dalam tulisan.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Mengenal Lebih Dekat Berbagai Macam Gangguan Mental dengan Drama Daily Dose of Sunshine

8 November 2023   19:35 Diperbarui: 11 November 2023   00:02 595
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Poster Drama Daily Dose of Sunshine (Sumber: Capture Netflix via JawaPos.com)

Banyak dari penderitanya yang tidak sadar akan penyakit tersebut, sehingga menolak untuk berobat dan hanya menganggap bahwa diri mereka hanya pemalu.

4. Delusi

Gangguan delusi diderita oleh pasien bernama Jung Ha Ram dan Kim Seo Wan. Keduanya mengalami delusi, dimana penderita memiliki pemikiran yang cukup aneh dan tidak dapat membedakan hal antara realita dan khayalan.

Pada kasus Jung Ha Ram, ia berdelusi mengenai uang 30 juta won. Penyebabnya karena ia kehilangan uang, menjadi korban penipuan telepon mengenai pekerjaan. Sehingga Jung Ha Ram terus merasa bahwa ia masih memiliki uang tersebut.

Sedangkan pada Kim Seo Won, ia berdelusi karena video game. Ia tidak bisa membedakan mana yang nyata dan yang tidak. Selama menjadi pasien, Kim Seo Won selalu merasa bahwa ia adalah tokoh yang sedang berada di dalam video game.

Delusi Kim Seo Won diakibatkan karena ia gagal ujian pegawai negeri sebanyak 7x, pada kali selanjutnya, ia frustasi akan kegagalaannya dan melampiaskan dengan bermain game dan menyebabkan kecanduan.

Dalam drama juga dijelaskan bahwa pernyataan penderita gangguan delusi tidak boleh disangkal, sebab apabila makin disangkal, delusi akan semakin tajam.

5. Obsessive-Compulsive Disorder (OCD)

Pada episode awal menampilkan Dokter Dong Go Yun, Dokter Kolorektal, yang mengunjungi psikiater karena kebiasaannya membunyikan jari-jari tangannya.

Obsessive-Compulsive Disorder (OCD) merupakan gangguan mental yang disebabkan karena pikiran berlebihan yang mendorong suatu tindakan atau perilaku yang berulang (kompulsif).

Perilaku tersebut tidak dapat dikendalikan oleh penderitanya sendiri. Oleh karena itu, gangguan OCD sangat mengganggu dan memengaruhi kehidupan penderitanya secara signifikan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun