Mohon tunggu...
Anggi Agustin
Anggi Agustin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

mahasiswa teknologi pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pendidikan di Era Globalisasi: Tantangan, Harapan, dan Transformasi

16 April 2024   23:22 Diperbarui: 16 April 2024   23:41 795
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

PEMBAHASAN

Tantangan pendidikan di era globalisasi adalah pendidikan di Indonesia masih memiliki sejumlah kendala seperti keterbatasan akses pendidikan, jumlah guru yang belum merata, serta kualitas guru yang dinilai masih kurang, terlebih di wilayah terpencil, terluar, tertinggal. 

Masalah yang sering terjadi adalah kekurangan ruang kelas. Upaya yang dilakukan, setiap tahun diadakan penganggaran untuk menambah akses yang ternyata masih kurang juga. Akhirnya, untuk memaksimalkan akses ini dilakukan pembangunan SMP dan SMA terbuka. 

Selain itu tantangan pendidikan yang paling dasar adalah keadilan dan kesamaan. Meskipun banyak sekolah memiliki infrastruktur yang baik, kualitas pendidikan harus menjadi perhatian utama. Pendidikan saat ini harus mengarah pada pengembangan skill yang tinggi. Siswa perlu memahami konsep teori dan mampu mengaplikasikannya dalam praktik.

Harapan untuk pendidikan di era globalisasi adalah diharapkan semua anak-anak, tanpa memandang latar belakang, harus memiliki akses yang setara ke pendidikan berkualitas. Harapannya agar tidak ada lagi anak yang terpinggirkan dari kesempatan belajar. 

Pendidikan harus mendorong kreativitas dan inovasi. Harapannya agar siswa dapat mengembangkan pemikiran kritis, berani mengambil risiko, dan menciptakan solusi untuk masalah global.

Agar pendidikan fokus pada pengembangan keterampilan yang relevan dengan dunia kerja saat ini. Keterampilan seperti pemrograman, komunikasi, kolaborasi, dan pemecahan masalah harus ditanamkan sejak dini, agar anak anak mampu menghadapi globalisasi di masa depan.

Transformasi di dalam pendidikan di era globalisasi merupakan langkah krusial untuk memastikan sistem pendidikan relevan dan efektif dalam menghadapi tantangan global. Pendidikan di dalam era globalisasi, kurikulum harus terus diperbarui agar mencerminkan perkembangan teknologi, ekonomi, dan sosial. Pengenalan mata pelajaran seperti kecerdasan buatan, etika digital, dan pemahaman budaya global dapat membantu siswa menghadapi dunia yang berubah dengan cepat.

Integrasi teknologi dalam pembelajaran dapat memperkaya pengalaman siswa. Penggunaan platform daring, simulasi, dan aplikasi pembelajaran interaktif dapat meningkatkan efisiensi dan daya tarik pendidikan. Selain pengetahuan dan keterampilan, pendidikan juga harus mengajarkan nilai-nilai karakter. Etika, empati, dan tanggung jawab sosial harus menjadi bagian integral dari proses pembelajaran.

KESIMPULAN

Artikel ini menekankan bahwa pendidikan memegang peranan penting dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang kompeten dan berdaya saing di era globalisasi. Hal ini sesuai dengan pandangan umum bahwa investasi di bidang pendidikan merupakan investasi jangka panjang dalam pembangunan suatu negara.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun