Mohon tunggu...
Angga Firmansyah
Angga Firmansyah Mohon Tunggu... Mahasiswa -

Alumni Matematika Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya).|| Seorang yang mencoba Belajar memahami dan mencintai Kehidupan, membaca keadaan, memahami laku, memanfaatkan kebebasan dan menciptakan ruang imaji lewat goresan - goresan pena yang berisi fragmen - fragmen kata yang sedianya Melahirkan Setetes Kesan. || "Dum Vita Est Spes Est ." ("Di mana ada kehidupan di situ ada harapan")

Selanjutnya

Tutup

Fiksiana

Sajak untuk Sang Calon Penguasa

3 Juli 2014   08:46 Diperbarui: 5 Agustus 2015   14:53 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Fiksiana. Sumber ilustrasi: PEXELS/Dzenina Lukac

Sajak untuk Sang Calon Penguasa


Kursi -kursi penguasa

Menggairahkan bak senyum wanita

Berebut kursi seperti anak TK

Memukau banyak orang rakyat jelata

Sarat akan hasrat akan kekuasaan sesaat

 

 

Wajah kau pampang berjejal dimana - mana

Engkau jual foto penuh wibawa

Mengumbar senyum yang seakan dipaksa

Bertingkah laku penuh polah

Janji kampanye yang kau lontarkan suara keras

Tetapi hanya membawa modal ala kadarnya

 

 

Kau beli suara para rakyat jelita

Membelinya dengan sembako murah

Kau umbar janji lalu kau bilang menampung aspirasi

Kau buat semuanya seakan menjadi pelupa

Melupakan sejenak kesedihan yang dialami bangsa

Bangsa yang sedang diusik gundah gulana

 

Rakyat pun seakan terpecah belah

Idiom "bersatu kita teguh bercerai kita runtuh"

Seakan sirna tak berbekas

Bercerai berai demi mendukung sang idola

 

 

Memecah belah rakyat yang sedang linglung

Memilih untuk saling mencaci maki

Hujatan umpatan-pun bak air bah yang mengalir deras

Tanpa memandang lagi bhineka tunggal ika

 

Wahai para calon penguasa negara

Semoga yang kau janjikan bukan hanya sekedar retorika

Atau hanya sekedar hembusan angin surga

Juga hanya sekedar isapan jempol belaka

Yang tidak pernah di realisasikan dalam hal nyata

Ingatlah janji karena rakyatlah yang akan menagih !

 

 


Surabaya, 3 Juli 2014

01:20

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Fiksiana Selengkapnya
Lihat Fiksiana Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun