Strategi Berdagang Secara Sinergi di Marketplace dan Website
Berdasarkan analisis antara karakteristik marketplace dan website, pedagang dapat mengambil jalan tengah. Kolaborasi kedua cara tersebut menjadi sinergi, produk dapat ditawarkan dari marketplace sekaligus website.
Bangun brand awareness dan diferensiasi sehingga pedagang memiliki nilai tambah dibandingkan pesaing lain. Agar pelanggan mengunjungi website maka pedagang  bisa memasang fitur tambahan dan unik yang hanya terdapat di website.  Terlebih cara ini dapat dipermudah berkat adanya domain murah yang disediakan vendor kompeten seperti rumah web.com.
Agar pelanggan lebih yakin bertransaksi sebaiknya disediakan pula email domain sehingga baik identitas maupun reputasi pedagang dapat semakin terjaga di mata pelanggan.
Berikan pengalaman mengesankan bagi pelanggan yang mengakses website, seperti cash back atau potongan harga, berbagai promosi berbiaya rendah merupakan usaha dari pedagang memancing pelanggan mengakses website.
Service Level Agreement. Berikan layanan semaksimal mungkin kepada pelanggan, buat mereka puas. Jika dihubungi tanggapi segera mungkin, sampaikan informasi secara utuh namun tetap mudah dipahami, jangan biarkan pelanggan terlalu lama menunggu respon. Lakukan proses pengiriman barang segera setelah transaksi selesai.Â
Penerapan Service Level Agreement secara optimal dapat memberikan kemudahan, tidak hanya kepada konsumen namun juga kepada pedagang, dengan begitu kepercayaan konsumen kepada toko si pedagang akan lebih mudah tumbuh.
Jika memungkinkan berikan apresiasi kepada pelanggan seperti kartu ucapan terima kasih telah membeli produk, upaya itu dapat dilakukan agar pelanggan mengingat identitas dan layanan pedagang.
Pelajari standar sistem marketplace dari aspek pelayanan, keamanan, algoritma  dan penanganan keluhan. Keunggulan dan hal positif di sistem marketplace bisa diterapkan agar website kita lebih berkualitas dan dipercaya pelanggan. Terkait hal ini juga sudah tidak lagi menyulitkan karena jasa hosting Indonesia saat ini terjangkau, kebutuhan akan hosting murah berkualitas baik terpenuhi di rumah web.com.