Mohon tunggu...
Andrea Hutauruk
Andrea Hutauruk Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa S1 Bimbingan dan Konseling Universitas Negeri Surabaya

-

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Model Pengembangan Kurikulum Menurut Tyler

11 Desember 2023   14:13 Diperbarui: 11 Desember 2023   14:22 470
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Model pengembangan kurikulum merupakan suatu alternatif prosedur dalam mendesain (designing), menerapkan (implementation), dan juga mengevaluasi (evaluation) suatu kurikulum. Agar suatu kurikulum berhasil dan efektif, pengembangan kurikulum harus didasarkan pada landasan teori yang kuat.

Sebagaimana dikemukakan pada pernyataan di atas, model pengembangan kurikulum merupakan salah satu alternatif cara merancang, melaksanakan, mengevaluasi, dan menindaklanjuti pembelajaran.

Pada kenyataannya, model pengembangan kurikulum cenderung terfokus pada isi yang sistematis dan logis, sehingga implementasinya ke dalam kehidupan masyarakat seringkali terabaikan.

Mengembangkan kurikulum yang baik memerlukan pemahaman yang jelas tentang berbagai model pengembangan kurikulum.

Model pengembangan kurikulum memiliki sejumlah komponen yaitu:

1) tujuan, sasaran dan kerangka program;

2) cakupan materi;

3) prosedur pelaksanaan kurikulum (Depdikbud,1992:58)

Pendekatan pengembangan dalam kurikulum merupakan pendekatan sistematis dalam menciptakan kurikulum.

Secara operasional, langkah-langkah atau prosedur pengembangan kurikulum meliputi tiga tahap kegiatan yang meliputi: mendesain, melaksanakan dan mengevaluasi kurikulum.

Berdasarkan fungsi-fungsinya terdapat beberapa pendekatan yang dapat digunakan dalam pengembangan kurikulum, seperti yang dikemukakan oleh Eisner dan Vallance (1974), Taba (1962), Bruner (dalam Bellacak, 1977), atau McNeil.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun