Di pintu toilet kita berjumpa
Aku ke kiri engkau ke kananÂ
kita sama-sama bergegas
sedang ada pentas teater
di pintu toilet, kita saling pandang
aku menoleh ke kanan, engkau menoleh ke kiri
Seakan menaruh curiga, padahal toilet telah menyimpan rahasia
tiba-tiba catatan pengeluaran selama di tolitet terjatuh
pertama harga tissu dan farfum yang tak semurah dengan susu anakku
catatan kedua, harga cermin yang bisa melihat tubuh kita utuh
di situ aku merasa iri, hingga tak sempat kutulis beraga harga cermin itu
catatan ketiga, keran air yang tak pernah rusak selama aku berkunjung ke toilet itu
demikian airnya yang tak pernah kurang, mengalir deras padahal di rumahku
hanya menetes di malam hari saat kemarau, akan kebanjiran saat penghujan tiba
aku duduk di beranda pusat perbelanjaan itu
sembari memandangi layar hape
fotomu seakan mewarnai, semuanya pose tentang dirimu dan toilet itu
sepertinya kau lupa menyimpan rahasia di toilet tadi
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI