Mohon tunggu...
Andhika AhmadMaulana
Andhika AhmadMaulana Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Sejarah Universitas Airlangga

Idealisme dan realistisme

Selanjutnya

Tutup

Politik

Aliansi Baru dalam Kontestasi Pilpres 2024

8 Juni 2022   11:00 Diperbarui: 8 Juni 2022   11:48 339
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pesta demokrasi atau yang dikenal dengan sebutan pemilihan umum (pemilu) merupakan pemilihan yang dilakukan serentak oleh seluruh rakyat dalam suatu negara demokrasi, yang biasanya diselenggarakan dalam kurun waktu 5 tahun sekali. Pemilihan umum di Indonesia sudah mengalami proses perjalanan yang cukup panjang. 

Kompetisi politik mengarah pada pemilihan umum  2024, terus mengalami amplifikasi. Pemerintah sudah menetapkan jadwal tentang persiapan pemilihan umum  dan pemilihan kepala daerah yang serentak pada tahun 2024. Dalam ujarannya lewat pidato di Istana Kepresidenan Bogor, Presiden meminta para menteri ataupun jajarannya untuk menyampaikan kepada masyarakat bahwa penetapan pelaksanaan pemilu dan pilkada serentak sudah disepakati yang akan dilaksanakan pada 14 Febuari 2024. 

Pemerintah menegaskan, penetapan jadwal pemilu ini untuk meminimalisir munculnya isu baru seperti adanya potensi penundaan pemilu di masyarakat. Isu yang sedang marak diperbincangkan oleh publik, menimbulkan spekulasi baru  bahwa pemerintah sedang merancang perencanaan untuk melakukan penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden untuk tiga periode. Proses tahapan demi tahapan sudah dimulai pada pertengahan bulan, tepatnya pada bulan Juni 2022. Meskipun pemilu diselenggarakan dalam dua tahun yang akan datang, isu terkait prediksi calon presiden kini mulai marak diperbincangkan oleh publik. Berbagai pengamat politik memprediksikan beberapa nama yang relatif maju dalam pertarungan Pilpres 2024.  

Poros Baru Dalam Koalisi Pemerintah

Ketua umum partai politik, kini sudah mulai ancang-ancang dalam mempersiapkan calon yang kompeten untuk bisa bertarung dalam pilpres nanti. Pemilihan umum pada 2024 bisa berpotensi akan ada tiga kandidat calon presiden yang akan ikut bertarung, pasalnya partai politik yang berkoalisi di dalam pemerintahan Indonesia Maju atau pemerintah Jokowi -Ma’ruf sudah membentuk koalisi baru yaitu Koalisi Indonesia Bersatu. 

Partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu di motori oleh Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Terbentuknya koalisi partai politik tersebut, bukan koalisi di dalam koalisi pemerintah yang aktif. Koalisi pemerintahan Jokowi-Ma’ruf tetap ada dan bagian dari itu. Koalisi Indonesia Bersatu, tidak akan terbentuk apabila tidak adanya suatu kesamaan diantara partai politik yang tergabung. Hal yang mendasari terbentuknya Koalisi Indonesia Bersatu, untuk meminimalisir terjadinya polarisasi politik. 

Sebagimana diketahui bahwa pemilihan presiden pada 2014, membawa basis ataupun corak yang populis. Dua kandidat calon presiden yang berkompetisi pada 2014 agenda dan tema yang dibawa, apabila dilihat secara detail basisnya yaitu populisme. Dengan demikian persoalan tersebut kemudian mengkristal dan membawa lebih lanjut pada pemilihan presiden 2019 menjadi sebuah pertarungan ideologis, sehingga memanifestasikan politik identitas. Hal tersebut justru membahayakan demokrasi karena politik identitas akan melahirkan suatu polarisasi di masyarakat. 

Polarisasi yang timbul di masyarakat cenderung sangat berbahaya. Masyarakat pun tidak akan bicara lagi mengenai gagasan, ide, ataupun konsep. Hal yang dibicarakan oleh masyarakat merujuk kepada pilihan warna, partai, ataupun idelogi yang mereka anut. Ini menjadi sebuah formula kemunduran demokrasi secara dinamis, karena demokrasi menjadi hal yang tidak menarik. Tidak ada sebuah pembelajaran pendidikan yang bisa diberikan kepada masyarakat serta tidak ada proses pendewasaan dalam demokrasi. 

Dalam politik identitas elit yang di atas sangat cepat untuk menyatu, akan tetapi formasi yang ada di bawah masih terpecah. Persoalan tersebut menjadi sebuah aspek keprihatinan para ketua umum partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu. Pertarungan berbasis ideologis pada pemilihan presiden sudah tidak relevan lagi, aspek yang harus dikedepankan yakni gagasan, program, ataupun konsep. Dan ini merupakan aspek yang penting untuk meminimalisir terjadinya disintegrasi di masyarakat, hal ini menimbulkan suatu budaya politik baru dalam perpolitikan di Indonesia. 

Safari Politik Dalam Meningkatkan Elektabilitas.

Gerilya partai politik hingga tokoh politik dalam persiapan menuju bursa Pilpres 2024 sudah mulai nampak. Ketua umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menghabiskan liburan hari raya dengan melakukan safari ke beberapa ulama dan tokoh di Jawa Timur, Jawa Tengah, hingga Yogyakarta. Bersamaan dengan itu Partai NasDem tengah bersiap menyambut forum Rakernas yang dilaksanakan pada 15 sampai 17 Juni.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun