Penerapan
Sebagai pendidik, saya merancang Google sites sebagai media pembelajaran abad 21. Seluruh materi bahasa Indonesia (mapel yang saya ampuh) saya rangkum dalam google sites. Bukan hanya itu, Google sites yang saya rancangpun dilengkapi dengan video, salindia/PPT, modul kurikulum, rencana pembelajaran, kuis, games, ice breaking, dan berbagai macam kebutuhan peserta didik dan pendidik dalam memahami materi bahasa Indonesia. Sites ini saya rancang kurang lebih dua bulan mulai dari tata wajah, menyiapkan materi, penyusunan, hingga sampai pada tahap publikasi.
Dalam pembelajaran, Google sites  rancangan saya saya ubah ke dalam bentuk aplikasi layaknya aplikasi dari play store sehingga bisa diinstal di HP peserta didik dan pendidik. Hal ini sangat memudahkan peserta didik dan pendidik dalam proses pembelajaran. Sebelum pertemuan sesuai jadwal pembelajaran, saya mengingatkan peserta didik melalui grup WA untuk membaca, menonton, dan memahami materi yang akan dibahas pada pertemuan berikutnya. Pada hari pembelajaran, peserta didik pun membawa HP yang telah berisi aplikasi Google sites saya ke sekolah. Setiap pertemuan Google sites ini diakses oleh peserta didik sehingga sangat membantu dalam proses pembelajaran.
Dampak
Google sites rancangan saya memiliki dampak yang luar biasa. Adapun penjelasan dampak tersebut sebagai berikut:
- Peserta didik
Google sites rancangan saya sangat mudah diakses dan digunakan oleh peserta didik. Setelah saya ubah dalam bentuk aplikasi, hal tersebut semakin memudahkan peserta didik karena mereka lebih fleksibel dalam pembelajaran atau dalam mengatur waktu belajarnya. Mereka bisa membaca materi, mengerjakan tugas, atau berdiskusi kapan dan di mana saja. dalam pembelajaran, saya sebagai guru lebih berperan sebagai fasilitator, memfasilitasi peserta didik dalam pembelajaran karena konten materi telah mereka akses jauh hari sebelumnya.
Guru bahasa Indonesia
Buka hanya terhadap peserta didik, Google sites yang telah saya rancang juga berdampak besar bagi pendidik bahasa Indonesia, bukan hanya di kabupaten tempat saya mengajar, tetapi manfaatnya telah dirasakan hingga tingkat provinsi, bahkan nasional.Â
Berikut tangkapan layar ucapan terima kasih dari pendidik mapel bahasa Indonesia yang telah menggunakan Google sites saya dalam pembelajaran di sekolah mereka.