Dalam sebuah rapat yang dipimpin Plt Bupati Bantaeng H. Muhammad Yasin, tanggal 15 Pebruari 2018 lalu mengemuka rencana Pemerintah Kabupaten Bantaeng untuk menggelar simulasi penanggulangan darurat bencana, khususnya penanganan kebakaran. Diungkapkan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bantaeng, Abdullah saat itu "Kurang lebih 400 orang dari seluruh OPD ditambah Sat Pol PP dan Damkar itu sendiri akan mengikuti pelatihan selama 5 hari di Bantaeng."
Pelatihan melibatkan Akademi Teknik dan Keselamatan (ATKP) Makassar. Hari pertama, 19 Pebruari 2018 setelah pembukaan di Balai Kartini Bantaeng peserta bakal disuguhi sejumlah materi. Berikutnya 2 hari berturut-turut praktek lapangan. Dan terakhir Jum'at, 23 Pebruari 2018 berlangsung simulasi dipandu instruktur berpengalaman dari ATKP Makassar.
Guna mematangkan rencana ini, Direktur ATKP Makassar, Agus Susanto berkunjung ke Bantaeng. Bersama rombongan sekitar 20 orang diterima Kasat Pol PP dan Damkar didampingi Kepala BKPSDM, H. Asri Sahrun Said di Gedung Pengawasan SDKP Kabupaten Bantaeng, Ahad (18/02/18). Berbagai hal dibahas pada pertemuan cukup alot dimaksud sembari menikmati indahnya Pantai Seruni Bantaeng sebagai salah satu ikon jaman NOW daerah ini.
Dibenarkan salah seorang instruktur ATKP Makassar, Muhammad Nur jika simulasi nantinya digelar hari terakhir. "Pelatihan berupa simulasi keadaan darurat. Materinya terkait taktik dan teknik pemadaman api yang sesuai maupun mencegah kebakaran dari bahan-bahan mudah terbakar seperti kompor." ungkapnya.
Dirinya berharap selama pelatihan masyarakat dapat dilibatkan. Dengan harapan ketika terjadi kebakaran, warga masyarakat dapat melakukan penanganan darurat sebelum Petugas Damkar tiba di TKP. (AMBAE)
salam #AMBAE
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H