Mohon tunggu...
Siti Rahmah
Siti Rahmah Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Politik

Tokoh-tokoh yang Mendukung Airlangga Hartarto

17 April 2016   15:41 Diperbarui: 17 April 2016   15:56 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="sumber foto: tribunnews.com"][/caption]Oleh: Siti Rahmah*

Pergelaran akbar pemilihan Ketua Umum Partai Golkar tinggal menghitung hari. Sejak ABR dan Agung Laksono memutuskan ‘berkompromi’, muncullah beberapa nama calon ketua umum (caketum) untuk maju sebagai orang nomor satu di tubuh Golkar, salah satunya, Airlangga Hartarto (AH). Nama ini tentu tidak asing lagi dikalangan para politisi dan masayarakat luas. Dilihat dari sejarahnya, AH merupakan kader mempuni untuk menduduki jabatan ketua umum Golkar lima tahun kedepan.

AH yang sekarang menjabat sebagai anggota komisi VII DPR secara resmi mendeklerasikan diri untuk maju sebagai ketua umum setelah partai beringin ‘digoyang’ dualisme kepemimpinan kemarin. “Saya ingin akhiri konflik, bisa menyiapkan untuk tantangan ke depan, yaitu pemilu presiden, legislatif dan pilkada puturan kedua” Ujar Airlangga (Tempo/1-3-2016).

Dalam tulisan ini, saya akan merangkum beberapa tokoh penting baik itu dari Golkar atau pun tokoh luar dari Partai Golkar yang mendukung pencalonan AH sebagai ketua umum Partai Golkar lima tahun kedepan yang diantaranya adalah:

Akbar Tandjung (Mantan Ketua Umum Golkar)

Ditengah ketatnya persaingan ‘tak sehat’ yang ada di tubuh partai berlambang beringin tersebut tentu menjadi tantangan menuju ketua umum. Itu terlihat dari pemberitaan di media yang seringkali ‘menyerang’ AH dalam pencalonannya agar terjegal. Jika kita melihat rekam jejak AH selama berkarir dalam dunia politik, AH merupakan sosok dengan multitalenta dengan segala kemampuannya. Tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga di tingkat internasional ia juga kerap mendapat penghargaan dari jasanya.

“Dia (AH) memiliki latar belakang yang baik. Rekam jejak bagus. Usianya juga masih 50-an awal,” ucap Akbar Tandjung seraya menilai AH memiliki perilaku yang baik terhadap para seniornya di Golkar. Akbar juga melihat AH mempunyai visi, misi, potensi, kapasitas, dan tekad yang sangat kuat untuk memperbaiki citra Partai Golkar yang belakangan ini sangat merosot. “Tekad itu tampak dari Pak Airlangga untuk memajukan kembali Golkar, membangkitkan Golkar,” katanya. (CNN Indonesia/24-2-2016).

Agung Laksono (Ketua umum Kosgoro Golkar)

Agung Laksono mengatakan, AH adalah sosok yang mewakili kader Kosgoro (organisasi sayap Golkar) yang maju sebagai calon Ketua Umum. Untuk itu, pihaknya akan memberikan dukungan. “Ya tentu saya sebagai Ketua Umum Kosgoro akan mendukung kader-kader muda untuk maju sebagai Ketua Umum,” kata Agung. (Obsessionnews/ 1-3-2016).

Alex Noerdin (Gubernur Sumatera Selatan dan Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Selatan)

Elex Noerdin yang merupakan Ketua DPD Partai Golkar Sumantera Selatan memberikan sinyal dukungannya terhadap AH. Tidak tanpa alasan, dukungan Alex ini kepincut dengan visi misi AH terkait penghilangan mahar calon kepala daerah.

“Visi misi beliau bagus. Seperti soal desentralisasi kewenangan, mahar juga dihilangkan. Kemudian juga sekolah politik bagi para kader, itu sangat bagus,” ujar Alex Noerdin. (Radarpolitik.com/31-3-2016).

Said Aqil Siradj (Ketua umum PBNU )

Dalam pertemuan tertutup itu, Said Aqil berpesan kepada AH agar ikhtiar dan mantap maju di calon ketua umum Golkar. Ia menilai Airlangga layak memimpin Golkar karena punya kemampuan dan latar belakang yang bersih

"Yang jelas, beliau (AH) layak dan punya kapasitas memimpin sebuah partai besar. Jadi, beliau bersilaturahmi, karena akan maju ingin memimpin sebuah partai. Saya menaruh harapan. Karena Golkar ini aset politik bangsa. Yang mapan manajemennya. Sudah mapan banget. Jangan partai mapan ini jadi berantakan," Kata Said. (detiknews.com/ 16-4-2016)

Mahadi Sinambela (anggota Dewan Pertimbangan Partai Golkar)

Mahadi menilai Golkar pelu dipimpin oleh kader-kader muda, yang bersih, berintegritas dan bebas dari pola pikir pengusaha. Sebab, Golkar sebagai partai politik bukan diciptakan sebagai perusahaan.“Dan saya melihat salah satu kader yang bersih itu ada didiri Airlangga Hartanto,” katanya. (Obsesionnews/1-3-2016)

Igor Dirgantara (Peneliti Senior di Indonesia Survie Center (ISC))

Indonesia Survei Center (ISC) melakukan riset terhadap peluang calon Ketua Umum Partai Golkar. Survei dilakukan mulai 5-20 Maret 2016 di 34 provinsi yang ada di Indonesia.

 Berdasarkan hasil survei itu muncul empat nama calon Ketua Umum Partai Golkar yang dianggap berpeluang merebut kursi orang nomor satu di partai berlambang pohon beringin itu. Igor Dirgantara yang merupakan peneliti senior ISC mengatakan, dari empat nama itu AH menempati urutan pertama paling berpeluang untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar "Airlanggar Hartarto (12,6%), Ade Komarudin (10,9%), Aziz Syamsuddin (10.1%), dan Idrus Marham (8.9%)," Kata Igor dalam keterangan persnya. (nasional.sindonews.com/15-4-2016).

Paskah Suzetta (Politikus senior)

AH merupakan salah satu kandidat yang keseluruhan baik dari performance  dan pendidikan. “Saya kira dia (AH) kandidat yang mempuni secara kualitatif dan pengalaman juga. Tinggal bagaimana dia menyakinkan peserta saat pemilihan Munas nanti” kata Paskah Suzetta. (Sindonews.com/ 27-2-2016)

 

*Siti Rahmah merupakan mahasiswa bimbingan konseling angktan 2013. saat ini aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun