Hendak ke mana terbang melayang
Hinggap di sampah atau kulit manusia
Kotor tampak menjijikkan bertelur di selokan
Mencari mangsa tanpa ada beda strata
Tubuh mungil suara nyaring ikuti arah
Menyapa manusia dengan pertaruhkan nyawa
Berputar menari-nari jatuh di lantai
Nyamuk dan lalat
Makhluk kecil pembunuh hebat
Tak peduli lawanmu sangat kuat
Menghisap darah manusia hingga tiada berdaya
Bertelur lalat berubah seperti ulat
Menularkan penyakit seperti ingin menjerit
Demam tinggi, napas pun seakan hendak pergi
Nyamuk dan lalat
Makhluk yang mengerti akan siasat
Meskipun terkadang terlihat hebat
Mesin pembasmi membuat hidupmu sekarat
Nyamuk dan lalat
Tak ingin biarkan berkembang biak
Di genangan air dan sampah berserak
Beribu jentik dan ulat yang hidup kelak
Nyamuk dan lalat
Pemangsamu setia menunggu
Cecak di dinding menanti tanpa ragu
Nyamuk dan lalat
Akan semakin terus beradaptasi
Saat tiada peduli kebersihan lingkungan sendiri
06 Maret 2021
(Ali Kusas)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H