Penjelasan selengkapnya ada di dalam lampiran. Namun ingat, lampiran hanya untuk membantu. Jangan menulis email tetapi inti email tersebut ada dalam lampiran karena beberapa orang mungkin tidak punya waktu untuk membuka lampiran.Â
Hal ini juga dimaksudkan supaya orang lain bisa dengan mudah mengerti apa yang hendak disampaikan sekalipun hanya melihat halaman depan email.
7. Bila hendak menampilkan gambar, aturlah supaya posisinya proporsional
Ini yang sering diabaikan. Kadang-kadang gambarnya terlalu besar hingga memenuhi layar. Kadang-kadang orang sampai harus menggeser kursor untuk melihat gambar secara penuh. Tidak salah, namun kesannya jadi kurang baik. Bisa menimbulkan kesan asal-asalan. Anda mungkin akan dinilai sebagai orang yang tidak kompeten.
***
Demikian tadi 7 etika dalam berkomunikasi menggunakan email. Etika yang saya tuliskan tersebut bukanlah aturan tertulis. Tetapi 7 hal diatas perlu dicatat sebab dalam komunikasi resmi perlu adanya perilaku santun dalam rangka menjaga integritas kita.
Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H