Mohon tunggu...
Alexander Johan Wahyudi
Alexander Johan Wahyudi Mohon Tunggu... Guru - Kehidupan dalam dunia berselimut dunia

Alexander Johan Wahyudi, kelahiran Cirebon 1989. Pengajar Bahasa dan Sastra Indonesia, serta jurnalistik di SMA Trinitas Bandung. Alumni Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta. Pernah menjadi wartawan Surat Kabar Berita Nasional (Bernas) Yogyakarta.

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Jejak Musisi Legenda: Kurt Donald Cobain

17 Agustus 2021   12:35 Diperbarui: 4 Februari 2023   21:51 1189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saat kecil ia pernah menangis melihat cover album The Beatles yang memperlihatkan pose para personil The Beatles yang diselimuti potongan daging. 

Saat usia Kurt yang ke 6 tahun, keluarga kecilnya pergi untuk membuat potret Natal. Jauh sebelum membuat potret Natal Kurt mengerti bahwa keadaan orang tuanya tidak sedang baik-baik saja. 

Kurt tidak lagi merasakan kehangatan dalam keluarga kecilnya. Bahkan potret Natal keluarga Kurt terlihat ‘seperti’ bahagia, namun jika diperhatikan lebih jauh tidak ada yang benar-benar bahagia.

Perselisihan diatara kedua orangtuanya berlangsung cukup lama, hingga pada puncaknya yakni 1 minggu setelah ulang tahun Kurt yang ke-9, Wendy memilih untuk bercerai dari Don. 

Wendy mendapat hak asuh atas Kim, sedangkan Don mendapat hak asuh atas Kurt. Perceraian ini membuat Kurt merasa sangat sedih, malu, sekaligus marah, Kurt malu dengan teman-teman sekolahnya karena keluarganya hancur akibat perceraian. Masa kecil Kurt yang semula indah berubah menjadi suram.

September 1979, Kurt mulai bersekolah di Montesano Junior High School. Kurt tidak lagi menjadi Kurt yang dahulu. Sosok Kurt yang periang sudah tidak ada. 

Kurt mulai melakukan kekerasan terhadap teman-teman sebayanya di sekolah. Hal itu membuatnya selalu berpindah-pindah sekolah, karena banyaknya masalah yang ditimbulkan oleh Kurt.

Maret 1982 Kurt Cobain memutuskan untuk meninggalkan Fleet Street dan pergi menjelajah Grays Harbour. Kurt tidak membawa uang sepeser pun, dan ia pun tidak tahu kaki ini akan melangkah kemana. 

Dalam rentang waktu 4 tahun, Kurt sudah pernah menjadi ‘pengungsi’ dalam 10 rumah berbeda, mulai dari rumah neneknya, hingga ke apartemen milik teman-temannya sesama pemakai obat-obatan dan pencandu miras

Kurt mendapatkan uang dengan berbagai cara, mulai dari menawarkan jasa menggambar, menjadi pengantar makanan, bahkan hingga menjadi petugas kebersihan.

Saat menjadi petugas kebersihan, Kurt memulai langkahnya untuk terjun ke dunia musik. Saat itu Kurt diminta untuk datang membersihkan sebuah rumah yang ternyata adalah tempat latihan The Melvins, band grunge yang populer di kawasan Montesano. Kurt sangat mengidolakan The Melvins. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun