Berbicara pada diri sendiri secara negatif hanya akan menjadi rutinitas yang buruk dan menjadi beban hidup, seolah-olah itu adalah kenyataan yang tak terhindarkan. Maka dari itu kita harus mengindari self talk negatif dengan cara berikut ini:
1. Sadari kata-kata yang kita ucapkan pada diri sendiri, dan hentikan pikiran negatif dengan tingkatkan harga diri.
2. Tantang pikiran kita dengan pertanyaan balik pada diri kita, seperti "apakah yang aku pikirkan itu benar?"
3. Temukan penjelasan atau perspektif lain dengan bantuan orang terdekat terkait perkataan negatif yang muncul pada diri kita.
4. Tempatkan pikiran dalam konteks yang lebih luas, lihat dari sudut pandang orang lain. Terkadang pikiran kita melaju lebih jauh dibandingkan realita yang akan kita hadapi nanti.
5. Pertimbangkan apakah pikiran kita hanya satu-satunya masalah untuk kedepannya? Tentu tidak, maka dari itu berkontemplasi (merenung) adalah salah satu cara yang baik.
6. Hentikan pemikiran tersebut dengan fokus pada proses yang sedang kamu ingin capai.
7. Gantikan pikiran negatif dengan yang netral atau positif, dan pilih pikiran yang mendukung perkembangan positif.
10 Manfaat Self-Talk Positif Yang Berharga
Berpikir positif tentang diri sendiri adalah kunci untuk menjaga perasaan baik dan optimis, terutama ketika melibatkan self-talk positif. Berbagai penelitian telah mengungkapkan bahwa praktik berbicara positif pada diri sendiri memiliki sejumlah manfaat luar biasa. Yaitu seperti:
- Meningkatkan harga diri dan mengoptimalisasikan manajemen stress secara baik.
- Mengurangi gejala depresi, kecemasan, dan gangguan kepribadian tertentu.
- Melatih kebiasaan untuk jujur pada diri sendiri dan tidak banyak memanipulasi keadaan.
- Mengurangi risiko menyakiti diri sendiri dan bunuh diri.
- Mengurangi tingkat stres dan kecemasan, menciptakan keseimbangan mental yang lebih baik.
- Mendorong motivasi internal yang tinggi untuk mencapai tujuan dan meminimalisir kecemasan atau ketakutan.
- Self-talk positif membimbing pikiran kita untuk lebih fokus pada solusi daripada masalah, terutama dalam merangsang pemikiran yang komprehensif.
- Membantu meningkatkan ketenangan karena self positif memiliki kekuatan untuk mengontrol diri dan menolak pikiran-pikiran negatif.
- Self-talk positif berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup dengan membentuk persepsi yang lebih positif terhadap diri sendiri dan lingkungan sekitar.
- Memperkuat hubungan sosial, menciptakan dinamika yang positif dalam interaksi sosial.
Tips Mengontrol Self Talk dan ContohnyaÂ
Mengamati percakapan negatif pada diri sendiri dan mengubahnya sebelumnya dapat membantu individu untuk mengembangkan pemikiran yang lebih positif dan mengubah perilaku mereka. CCBT (Cognitive-Behavioral Therapy) menunjukkan bahwa kebiasaan self-talk, baik positif maupun negatif, dapat diubah.
Langkah awal untuk mendorong self-talk menjadi lebih positif adalah mengenali pemikiran negatif. Seseorang dapat memantau cara mereka berbicara pada diri sendiri saat menghadapi situasi sulit. Kita dapat menciptakan alternatif pemikiran yang lebih positif dan bermanfaat untuk digunakan dalam situasi yang menantang. Simak beberapa contoh strategi untuk mengubah self-talk negatif menjadi positif.
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!