Mohon tunggu...
Faisal Aldan
Faisal Aldan Mohon Tunggu... Lainnya - Pelajar

Saya menulis

Selanjutnya

Tutup

Games

Kisah Karakter Istaroth yang Misterius dari Genshin Impact

12 Oktober 2023   16:23 Diperbarui: 12 Oktober 2023   16:29 2262
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Thousand Winds Temple - Genshin Impact Wiki

Dari kedua kutipan tersebut, dapat terlihat bahwa Venti dan Istaroth memiliki keterkaitan, dan bahkan sempat menjadi Dewa yang bertanggung jawab atas Mondstadt.

Maka, dimana Istaroth sekarang? Menurut tulisan dari deskripsi senjata Sacrificial Fragments, kekuatan waktu dari Istaroth selain memungkinkan kisah – kisah untuk “tumbuh” juga dapat menggerogotinya hingga menghilang tanpa jejak.

“Dewa angin mungkin bergerak di antara halaman-halaman buku, tapi pada akhirnya, dewa waktu yang kejam akan menggerogoti halaman-halaman itu hingga tidak ada satu kata pun yang tersisa.”

“Namun, pengikisan dari waktu dan angin sering kali berdampak buruk pada hati. Mungkin itulah sebabnya generasi berikutnya menganggap tempat suci itu (Thousand Winds Temple) selalu dibuat kepada angin (Venti/Barbatos), dan hanya kepada angin saja.”

Nasib inilah yang kemungkinan menimpa Istaroth di Mondstadt. Setelah waktu berjalan, lama – kelamaan Masyarakat Mondstadt melupakan keberadaan dari Istaroth. Saat ini, tulisan soal kisah Istaroth di Mondstadt hampir tidak ada. Hanya ada satu buku yang menuliskan soal hubungan ini dari karakter yang masih hidup, yaitu buku Thick Notebook yang ditulis oleh NPC (Karakter Non - Pemain) bernama Henry Morton.

Namun, bukan berarti pengaruh Istaroth di Mondstadt sepenuhnya hilang. Faktanya, korelasi antara konsep Thousand Winds dan kisah dari masa lalu masih terlihat jelas. Dalam Limited Time Event "Of Ballads and Brews", Venti mengutarakan hubungan antara konsep waktu dan unsur anemo. Faktanya, Venti, si Anemo Archon sendiri tampaknya memiliki kemampuan untuk memanipulasi waktu dan anemo walaupun tidak terlalu besar. Di event tersebut, Venti mengatakan bahwa:

"Aku harus menarik napas dalam-dalam agar angin dari masa lalu bertiup kencang! Wajahku sampai hampir membiru!"

-Venti, Post Ballads and Brews dialogue

Selain itu, gelar Thousand Winds juga digunakan di Mondstadt sebagai nama wine tradisional yang dibuat Masyarakat Mondstadt. Salah satu bahan yang digunakan dalam pembuatan Thousand Winds Wine adalah biji – biji bunga dandelion. Masyarakat Mondstadt mempercayai bahwa biji bunga dandelion terbentuk dari hembusan angin pertama di suatu tahun. Mereka memasukkan biji tersebut tepat sebelum tong sebelum ditutup dan dikubur untuk “menangkap angin yang berhembus”. Hal ini dapat dihubungkan dengan kutipan di dareah Thousand Winds Temple dimana “angin membawa benih-benih kisah, dan waktu memungkinkannya tumbuh.”

Istaroth di Enkanomiya dan Inazuma – 

Dainichi Mikoshi, Enkanomiya - Genshin Impact Wiki
Dainichi Mikoshi, Enkanomiya - Genshin Impact Wiki

Sebelum memasuki Kisah Istaroth di Enkanomiya, kita perlu mengetahui dimana Enkanomiya berada. Enkanomiya adalah peradaban kuno yang terletak di bawah Pulau Watatsumi yang berada di negeri Inazuma. Kisah Istaroth di Enkanomiya lebih mudah untuk ditelusuri karena Sebagian besar sudah disatukan dalam buku Before Sun and Moon dan The Byakuyakoku Collection.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun