Mohon tunggu...
Albert Benjamin Febrian Purba
Albert Benjamin Febrian Purba Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi di Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang gemar menciptakan berbagai konten, terutama karya tulis.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Fenomena Podcast: Memberikan Informasi atau Sekadar Menghibur?

17 Desember 2023   02:55 Diperbarui: 17 Desember 2023   03:20 215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lantas, genre podcast apa yang paling disukai oleh pendengarnya yang didominasi anak muda ini? Apakah anak muda masih menyukai informasi-informasi yang penting seperti jurnalisme, berita, atau politik?

Genre Podcast Favorit Anak Muda

(Sumber: GoodStats)
(Sumber: GoodStats)

Menurut riset IDN Media tahun 2022, genre yang paling disukai oleh anak muda terutama Gen Z adalah komedi. Genre ini menjadi pilihan utama yang dipilih oleh 64% Gen Z di Indonesia. Kemudian disusul oleh berita dan politik yang berada di angka 31%.

Bahkan, topik jurnalisme hanya mencapai angka 19%. Data ini membuktikan bahwa genre utama yang dipilih anak muda adalah entertain. Tentu ini menjadi tantangan baru bagi dunia jurnalisme.

Tantangan Jurnalisme

(Sumber: Search Engine Journal)
(Sumber: Search Engine Journal)

Pastinya kalian sering menemukan konten podcast hiburan di Youtube. Beberapa podcast bahkan memperoleh jutaan views dan trending di Youtube.

Proses pembuatan konten podcast terbilang sederhana, siapa pun bisa membuatnya. Hal ini juga yang menjadi faktor penyebaran konten yang dibuat pengguna menjadi semakin masif. Alhasil, media arus utama juga harus bersaing dengan para content creator.

Jika tidak ada inovasi, media jurnalisme bisa saja kalah bersaing dalam mendapatkan perhatian penonton. Oleh sebab itu, penting bagi media-media arus utama untuk berbenah diri.

Kita tidak bisa melarang orang lain untuk menikmati konten kesukaannya. Tetapi, kita bisa membuat orang lain menyukai konten-konten yang kita buat. Beradaptasi dengan minat anak muda, bisa menjadi solusi untuk meraih atensi mereka kembali.

Referensi:

Bayu, D. J. (2021, Maret 10). Anak Muda Dominasi Jumlah Pendengar Podcast di Indonesia. Databoks. Diakses pada 16 Desember 2023, dari https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/03/10/anak-muda-dominasi-jumlah-pendengar-podcast-di-indonesiapendengar-podcast-di-indonesia-didominasi-anak-muda 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun