Edukasi CiTaTu
Program tambahan lainnya ialah dibidang pendidikan, selain bidang lingkungan yang mendominasi  pada kegiatan KKN di Kp. Kedokan. Edukasi yang diberikan menargetkan anak-anak dengan rentang TK hingga SD kelas 6. Materi yang diangkat pun disesuaikan dengan keahlian mahasiswa, seperti pengenalan dunia laut, kesejahteraan hewan, dan gizi seimbang.Â
Secara keseluruhan, program inilah yang paling banyak jam pelaksanaannya dibandingkan program KKN-T Desa Putat Nutug lainnya yaitu lebih dari 10 pertemuan. Kegiatan ini berlokasi di Majelis Kampung Kedokan dan dihadiri sekitar 20-30 anak per harinya. Dapat disimpulkan minat belajar anak-anak Kampung Kedokan meningkat setiap harinya.
Re-activation LibraryÂ
Langkah pengaktifan perpustakaan Kampung Kedokan pada Hari Minggu (3/7) dimulai dari pembersihan  perpustakaan, pendataan jumlah dan kategori buku, pembuatan kartu perpustakan, mengumpulkan donasi buku, serta mengajak anak-anak untuk membaca di perpustakaan.
BERLIN
Pada pelaksanaan Idul Adha 1444 H yang bertepatan pada Minggu(10/7), mahasiswa mengkampanyekan BERLIN atau Besek Ramah Lingkungan.Â
Hal ini dilakukan dengan pembagian 200 buah besek yang dilengkapi panduan pengolahan daging ke setiap titik qurban di wilayah RW 01 dan RW 06 sebagai wadah pengganti plastik. Harapannya, dengan adanya pengadaan BERLIN ini dapat terus dilangsungkan setiap pelaksanaan Idul Adha yang akan datang.
Seluruh program KKN terlaksana dengan lancar berkat dukungan dari perangkat desa maupun kecamatan serta warga Kampung Kedokan. Melalui kegiatan KKN-T ini, mahasiswa dapat meningkatkan kemampuan dan mengembangkan potensi yang dimiliki. Sekaligus  meningkatkan kepedulian mahasiswa atas permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H