– Sonny Vinn –
Karakter merupakan faktor terpenting dalam perjalanan seorang manusia, karena akan menentukan seperti apa orang tersebut dalam kehidupan pribadi, sosial dan kemasyarakatan. Seseorang yang memiliki karakter yang kuat dan baik akan mampu menghadapi segala macam masalah dan rintangan dalam hidupnya. Dia tidak akan salah jalan dan melakukan sesuatu yang bisa merusak masa depannya.
Generasi yang lahir dari anak-anak yang berkarakter kuat akan mampu menghasilkan dan menciptakan sebuah "kekuatan anak bangsa".
Dalam membangun karakter ada beberapa hal yang harus kita perhatikan.
Pertama. Berikan contoh dan tauladan yang baik dalam kehidupan sehari-hari. Anak-anak merupakan peniru yang baik. Dia mampu menirukan sesuatu yang didengar dan dilihatnya dengan cepat. Anak-anak tidak peduli apakah sebuah perbuatan itu baik atau jelek. Apa yang dilihat dan didengarnya maka itulah yang akan dilakukannya.
Tanpa disadari terkadang kita memberikan contoh dan tauladan yang kurang baik. Memang, tujuan kita untuk menutupi sebuah masalah. Tapi tanpa kita sadari, telah memberikan sebuah perbuatan yang kurang baik.
Kedua.Didik sikap disiplin, rajin, bertanggungjawab dan peduli terhadap sesama dan lingkungan sejak anak usia dini.
Sikap disiplin, rajin, bertanggungjawab dan peduli terhadap sesama dan lingkungan akan melahirkan generasi muda yang peka terhadap kesusahan yang dirasakan orang lain. Dia tidak akan menjadi pribadi yang egois, tidak peduli dan acuh terhadap lingkunagannya.
Ketiga.Tanamkan nilai-nilai agama dalam diri anak
Dengan nilai-nilai agama yang kuat, anak akan terhindar dari berbagai godaan di sekitarnya. Baik melalui teman, media maupun lingkungannya. Dia akan mampu menyaring mana perbuatan yang baik dan mana perbuatan yang merugikan orang lain.
B. Bangun komunikasi yang harmonis dengan anak