"Kapasitas penyerapan Laurent sangat tinggi, yang berarti bahwa semuanya berjalan lebih cepat dan kami dapat membahas lebih banyak materi dalam rentang waktu singkat,Ini sangat istimewa dan menyenangkan." kata Peter Baltus, seorang profesor elektronik terintegrasi di universitas yang merupakan mentor anak laki-laki itu.
Laurent menyelesaikan silabus sekolah menengah dalam satu tahun ketika ia berusia 8 tahun dan kemudian melanjutkan ke universitas.
TUE mengatakan bahwa mereka memiliki jadwal khusus yang dapat disesuaikan untuk siswa khusus, dan mereka juga mengatakan bahwa Laurent "sangat luar biasa" dan "siswa tercepat" yang pernah mereka miliki.
"Tidak hanya dia sangat cerdas tetapi juga anak yang sangat simpatik."
Di luar sekolah, Mr. Simons berpendapat, Laurent seperti anak-anak seusianya: bermain video game di telepon pintar dan terkadang berenang.
Di sisi lain, ia menonton serial TV seperti "The Blacklist," dan memiliki I.Q 145 seperti yang ayahnya sebutkan. Laurent mengatakan bahwa dia menikmati bermain dengan anjingnya dan juga teleponnya.
Tetapi satu mimpi yang ia miliki adalah mengembangkan dan membuat organ buatan. Itu tentu bukan sesuatu yang Anda pikir akan keluar dari mulut seorang anak seumur itu.
Tidak ada yang tahu dari mana datangnya hyper-intelligence Laurent. Orangtuanya sejauh ini tidak mendapat penjelasan mengapa anak mereka mampu belajar sesuatu dengan cepat. Orangtuanya pun menapik anggapan bahwa kecerdasan Laurent diturunkan dari mereka yg mana mereka berlatar belakang dokter.
Akan tetapi, ibunya -Lydia Simons- memaparkan bahwa ia banyak makan ikan saat hamil Laurent.
Disini kita sadar bahwa salah satu faktor yg membentuk kecerdasan anak adalah makanan yg ibu anak konsumsi saat mengandungnya. Sebagaimana yg dialami ibu Laurent yg memakan banyak ikan saat mengandung Laurent.
Lalu apa saja ? Khasiat ikan bagi ibu hamil dan kecerdasan anak