Kita perlu memahami bahwa pendidikan adalah tanggung jawab bersama. Pemerintah, sekolah, guru, orangtua, dan masyarakat harus bersatu untuk menciptakan ekosistem pendidikan yang bebas dari praktik-praktik curang. Hanya dengan cara inilah kita bisa memastikan bahwa pendidikan benar-benar "mendidik".
Dengan keseriusan dan sungguh-sungguh, layanan aduan bisa menjadi langkah perubahan yang nyata. Program ini tidak hanya tentang menyelesaikan masalah, tetapi juga tentang membangun budaya transparansi dan akuntabilitas di dunia pendidikan.
Kemdikdasmen, sebagai kementerian yang baru, memiliki kesempatan emas untuk membawa perubahan. Sosialisasi besar-besaran tentang layanan aduan harus segera dirancang secara masif, profesional, dan menyeluruh, serta hasilnya harus segera terlihat.Â
Ini bukan hanya tentang membangun kepercayaan masyarakat, tetapi juga tentang menyelamatkan masa depan bangsa.
Mari kita jadikan pendidikan sebagai sektor yang bersih, jujur, dan adil. Mari kita dukung layanan aduan yang efektif demi terciptanya pendidikan yang lebih baik.Â
Sebab, ketika pendidikan bersih, maka bangsa dan negara ini pun akan tumbuh dengan kokoh.
Semoga ini bermanfaat..
*****
Salam berbagi dan menginspirasi.
== Akbar Pitopang ==
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H