Guru telah berdedikasi untuk menyampaikan pengetahuan dan membentuk karakter siswa. Namun, siswa juga membutuhkan dukungan dan perhatian orangtua untuk berkembang menjadi individu yang bertanggung jawab dan bermoral.
Kasus ini juga menekankan pentingnya memahami bahwa pendidikan bukanlah hal yang instan, tetapi memerlukan waktu dan kesabaran.Â
Proses panjang ini membutuhkan kerjasama dari semua pihak untuk mencapai perbaikan dan pembaharuan yang berkelanjutan.Â
Kita harus menghargai proses yang dihadirkan oleh guru dan seluruh tenaga pendidik yang ada di seluruh dunia.
Dalam dunia yang semakin terhubung secara digital dan serba cepat seperti saat ini, kita harus melatih diri untuk menghadapi isu-isu kontroversial dengan kepala dingin dan hati terbuka.Â
Kita harus mencari pemahaman yang mendalam dan berusaha untuk mencari solusi yang dapat memajukan dunia pendidikan ke arah yang lebih baik.Â
Ingatlah bahwa tidak ada satupun guru yang ingin melihat anak didiknya menjadi liar atau "lost control."Â
Mari bekerjasama dan bersama-sama bekerja menuju pendidikan yang lebih baik. Berikanlah apresiasi yang pantas bagi peran guru dalam membentuk generasi penerus yang berkualitas dan beretika.
*****
Salam berbagi dan menginspirasi.
== Akbar Pitopang ==
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H