Mohon tunggu...
Akbar Pitopang
Akbar Pitopang Mohon Tunggu... Guru - Berbagi Bukan Menggurui

Mengulik sisi lain dunia pendidikan Indonesia 📖 Omnibus: Cinta Indonesia Setengah dan Jelajah Negeri Sendiri terbitan Bentang Pustaka | Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta | Best Teacher 2022 dan Best In Specific Interest Nominee 2023 | Ketua Bank Sampah Sekolah | Teknisi Asesmen Nasional ANBK | Penggerak Komunitas Belajar Kurikulum Merdeka

Selanjutnya

Tutup

Parenting Artikel Utama

9 Manfaat Membuat Permainan Edukasi dari Bahan Daur Ulang

13 Mei 2023   08:21 Diperbarui: 14 Mei 2023   10:25 1627
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Proses pembuatan mainan edukasi dari bahan daur ulang. (Foto Akbar Pitopang)

Berbekal informasi atau contoh permainan edukatif sejenis yang saya peroleh dari internet maupun media sosial maka menginspirasi saya untuk mewujudkannya pula.

Ada berbagai macam model dan bentuk permainan edukatif dari barang daur ulang ini. Namun kali ini saya akan menceritakan proses pembuatan permainan edukatif dari barang daur ulang yang menurut saya paling mudah untuk dibuat.

Permainan edukatif dari barang daur ulang tersebut mirip atau terinspirasi dari permainan whac-a-mole yang sering kita jumpai di wahana permainan di mall. Permainan yang menyenangkan ini cocok untuk anak-anak yang aktif dan ceria. 

Jenis permainan yang satu ini memiliki ciri yakni pukul-memukul setiap kepala tikus atau benda lainnya yang muncul secara tiba-tiba dan dilakukan secara berulang. 

Permainan whac a mole ini sangat menarik serta memiliki fitur mengedukasi didalamnya. Jelas saja sangat cocok untuk dijadikan media pembelajaran anak maupun media bermain anak pada masa golden age.

Apa saja manfaat dari permainan ini berkonsep whac-a-mole?

  • Melatih ketangkasan berupa kekuatan tangan anak.

  • Melatih konsentrasi anak karena dibutuhkan konsentrasi tinggi agar dapat memukul kepala tikus yang muncul dari lubangnya.

  • Melatih sistem motorik anak baik yang halus maupun kasar.

Proses pembuatan mainan edukasi dari bahan daur ulang. (Foto Akbar Pitopang)
Proses pembuatan mainan edukasi dari bahan daur ulang. (Foto Akbar Pitopang)

Bagaimana cara membuat mainan whac-a-mole dari barang daur ulang?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun