Orang tua memang tidak dapat melarang anak-anak untuk memainkan latto-latto namun yang perlu dilakukan adalah merencanakan kesepakatan tentang kapan dan dimana anak boleh memainkan latto-latto.
Dan yang paling penting pula yang harus dilakukan oleh orang tua adalah secara tegas dalam menerapkan aturan yang telah disepakati bersama anak.
Khusus untuk kelima kawasan yang disebutkan di atas maka orang tua harus selalu mewanti-wanti anak untuk tidak menghadirkan latto-latto dan tidak memainkannya di kawasan tersebut.
Bagi anak-anak yang kedapatan tetap memainkan latto-latto pada kawasan tersebut maka orang lain hanya akan menganggap orang tua lah yang telah gagal dalam mendisiplinkan anaknya.
Mari berusaha dan berupaya menjadi orang tua yang selalu memperhatikan segala tindak-tanduk anak demi kebaikan anak. Serta sebagai bagian dari proses penguatan peran parenting yang memang seharusnya dilakukan oleh orang tua maupun keluarga.
*****
Salam berbagi dan menginspirasi.
== Akbar Pitopang ==
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H