Mohon tunggu...
AKADUSYIFA
AKADUSYIFA Mohon Tunggu... Wiraswasta - akadusyifa

Selamat membaca semoga bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Alvi Pendaki Gunung Lawu yang Hilang Ternyata Masih Hidup, Benarkah?

16 Juli 2019   11:13 Diperbarui: 21 April 2021   15:42 17455
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sebuah kabar mengejutkan pada awal tahun 2019 lalu bahwa tersebar kabar ada seorang pendaki yang hilang di gunung Lawu. Pendaki tersebut adalah Alvi Kurniawan (20), Alvi adalah seorang pendaki asal Magelang dia mendaki gunung LAWU bersama 6 rekannya. Mereka berangkat mendaki dari Base Camp tanggal 31/12/2018. 

Alvi dinyatakan hilang setelah tim Search and Rescue (SAR) melakukan pencarian selama seminggu. Tim Sar dibantu para komunitas pecinta alam melakukan pencarian dengan menyisir jalur pendakian dan hasilnya nihil alias tidak ditemukan. 

Bukan cuma itu ada juga para paranormal seperti Ki Prana Lewu yang ikut terjun langsung untuk mencari Alvi tapi juga tidak ditemukan. (Sumber www.regional.kompas.com)

Thoriq pendaki yang hilang digunung Argopuro

Bulan lalu kabar tidak enak kembali muncul didunia pendakian, seorang pendaki asal Sidoarjo dinyatakan hilang dibukit Piramid Gunung Argopuro. Pendaki tersebut bernama Thoriq Rizky (16) yang mendaki bersama 3 temannya pada tanggal 23/6/2019. 

Thoriq dinyatakan hilang setelah tim Sar selama seminggu melakukan penyisiran di gunung tersebut tapi tidak diketemukan jasad Thoriq. (Sumber www.tribunnews.com) 

Banyak kabar yang menyebutkan bahwa Thoriq hilang karena disembunyikan oleh makhluk halus. Ada juga yang menyebutkan bahwa Thoriq dibawa makhluk halus ke alam lain, berita tersebut tersebar melalui akun-akun YouTube. 

Tapi kabar tersebut ternyata hanyalah sebuah opini yang disampaikan oleh paranormal, dukun maupun anak indigo. Faktanya ternyata Thoriq hilang karena jatuh ke jurang setelah jasadnya ditemukan oleh para relawan. 

Berikut cerita para relawan yang menemukan jasad Thoriq, berbagai upaya dilakukan oleh relawan terutama para relawan dan komunitas pecinta alam untuk mencari jasad Thoriq. Salah satu tim yang mencari keberadaan Thoriq adalah Wanadri salah satu komunitas kegiatan alam bebas dari Bandung. 

Seperti yang disampaikan salah satu anggota tim Wanadri melalui sebuah video  di Youtube, tim Wanadri melakukan penyisiran di sisi utara punggung bukit Piramid yang terdapat sebuah jurang yang cukup dalam. 

Dan disitulah jasad Thoriq ditemukan yaitu berada sekitar 40 meter dari puncak bukit dan jasadnya menyangkut disebuah pohon. Dan mereka segera melakukan evakuasi untuk membawa jasad Thoriq pulang. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun