Mohon tunggu...
Aji Prasanto
Aji Prasanto Mohon Tunggu... Lainnya - Bujangan

Suka menulis apa saja dan tertarik dengan keluh kesah dunia.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Personal Branding Bukan Klaim Sepihak

17 Januari 2023   00:08 Diperbarui: 17 Januari 2023   00:11 436
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dari citra diri yang baik tentunya mendapatkan suatu keuntungan lebih dalam memperluas jaringan. Dari kemampuan diri, kapasitas serta kualitas yang kita miliki, dan dengan orang mengenali tentang hal tersebut pada diri kita, tentunya memberikan suatu peluang yang dapat memperluas cakupan hubungan kita pada jaringan sosial, bisnis, dsb.

Dari ketiga manfaat personal branding di atas, tentunya memberikan dampak yang sangat baik pada diri kita, namun perlu di garis bawahi bahwa personal branding merupakan suatu usaha untuk memberikan citra positif pada masyarakat; yang dilakukan dengan konsisten, merupakan suatu cerminan diri kita (tidak dibuat-buat), serta membutuhkan waktu yang tidak singkat untuk membentuk pengalaman, kemampuan, serta kapasitas dalam diri kita.

Diskusi 

Hal yang menarik dari masalah personal branding ini adalah dimana saat seseorang memberikan klaim pribadi tentang dirinya, sedangkan personal branding merupakan suatu nilai dalam diri yang diberikan oleh orang lain kepada diri kita, dengan berdasar kemampuan, kapasitas, dan lainnya seperti yang sudah disebutkan di atas.

Klaim sepihak atas diri pribadi tentunya bisa dilakukan oleh siapapun, bisa dikatakan hal ini seperti "mengejar validasi diri". 

Sedangkan dalam kehidupan validasi diri didapat setelah kematian, karna kompleksitas yang dimiliki setiap manusia, yang mana dengan berjalannya waktu seseorang pasti akan berubah entah menjadi lebih baik atau lebih buruk. Kita hanya bisa berencana, tapi tidak bisa menentukan hasilnya.

Kita harus sadar bahwa kita tidak tau apa-apa. Waktu berjalan dengan cepat, menciptakan perkembangan yang begitu derasnya tentang pengetahuan, teknologi, dan apapun yang ada di dunia ini. 

Seorang yang sudah dikatakan ahli pun jika tidak mau mengikuti arus perkembangan akan menjadi tertinggal pada akhirnya, oleh karena itu personal branding yang baik adalah personal yang terus belajar, haus akan pengetahuan, serta tidak pernah menganggap remeh hal apapun di sekitarnya (apalagi meremehkan orang lain).

Referensi:

cakeresume.com 
glints.com
info.populix.co
merdeka.com 
pijarmahir.id 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun