Dua tahun sudah telah berlalu, sejak hari itu. Saat sekumpulan manusia yang meneriakkan takbir, dan mengatas-namakan Tuhan, membakar rumah mereka hingga jadi abu. Mereka terbirit-birit, dalam pahit yang menggigit, tangispun tak cukup ampuh untuk melembutkan hati. [1]
Ya, mereka yang merasa dirinya sebagai wakil Tuhan, telah mengusir warga Sampang, sejak Agustus 2012, beberapa hari setelah penduduk yang malang itu merayakan hari Idul Fitri. Mereka ditempatkan di GOR Sampang, berbulan-bulan dalam kedukaan dan kesulitan. Lalu, mereka kembali dipindahkan ke Sidorajo, yang berpuluh-puluh kilometer jauhnya dari kampung mereka.
Tahukah Bapak berdua, mengapa mereka diusir? Apakah mereka diusir karena mencuri? Apakah mereka diusir karena mereka membunuh? Apakah mereka diusir karena korupsi? Ataukah mereka diusir karena menerima suap?
Sayang sekali, bukan itu sebabnya. Mereka hanya rakyat kecil yang beternak dan menanam singkong. Yang merasa bahwa bahagia itu, adalah bisa bekerja untuk mengisi perut yang lapar. Bagi mereka, itu cukup, Bapak.
Dan mereka diusir, karena mereka bermazhab Syiah. Dan tahukah Bapak apakah mazhab Syiah itu?
“Itu aliran sesat !”
“Itu aliran yang merusak Islam dari dalam, malakukan makar kepada NKRI, siap menumpahkan darah Ahulussunah,” begitu kata mereka. [2]
Namun, pernahkah Bapak berdua, sekali saja, menemukan fakta di Indonesia bahwa mereka -yang bermazhab Syiah- pernah melakukan makar kepada NKRI? Pernahkah mereka berkata akan mendirikan negara yang ber-wilayatul faqih – seperti Iran, negara mayoritas Syiah?
Tidak, sama sekali tidak. Justru saat ini, di Indonesia telah tumbuh subur paham radikal yang diadopsi dari ideologi yang diusung teroris transnasional. Mereka, yang bernaung dibawah panji-panji Al-Qaeda-lah, yang justru begitu berambisi hendak mendirikan kekhilafahan Islam, termasuk di Indonesia.
Sempalan Al-Qaeda, yang disebut Islamic State of Iraq an Sham (ISIS), saat itu telah mencaplok wilayah utara Suriah, dan membentang hingga ke Irak. Artinya, penduduk hanya menjadi dituduh melakukan hal yang tidak mereka lakukan, dan mereka diusir, sekali lagi, mereka diusir dari kampungnya.
Bapak pernah bilang, bahwa Bapak adalah penganut Islam, yang rahmatan lil alamin. Bukan yang brutal, bukan yang mengkafirkan ataupun menyesatkan. Katakanlah Syiah itu sesat, tapi mereka, tetap saja adalah warga negara Indonesia, yang memiliki hak konstitusional yang sama dengan warga lainnya. Mereka berhak hidup, bernafas, meminum air, dan berpijak di bumi pertiwi yang kita cintai ini. Tanpa intimidasi, tanpa pemaksaan dan kekerasan. [3]
Pun jika dikaji lebih dalam, pada tahun 2005 di Amman, Yordania, pemuka agama, pemimpin negara dan tokoh-tokoh besar di dunia telah hadir, dan sepakat menerima adanya 8 mazhab yang sah dalam Islam. Bapak bisa tanyakan kepada Bapak Hasyim Musyadi dan Bapak Din Syamsudin –kedua beliau itu Bapak kenal dengan baik, dan mereka berdua turut menandatangani Amman Message, bersama ratusan tokoh lainnya dari 81 negara.
Dan, mazhab apakah yang dianggap sah?
“(1) Whosoever is an adherent to one of the four Sunni schools (Mathahib) of Islamic jurisprudence (Hanafi, Maliki, Shafi`i and Hanbali), the two Shi’i schools of Islamic jurisprudence (Ja`fari and Zaydi), the Ibadi school of Islamic jurisprudence and the Thahirischool of Islamic jurisprudence, is a Muslim. Declaring that person an apostate is impossible and impermissible. Verily his (or her) blood, honour, and property are inviolable. Moreover, in accordance with the Shaykh Al-Azhar’s fatwa, it is neither possible nor permissible to declare whosoever subscribes to the Ash`ari creed or whoever practices real Tasawwuf (Sufism) an apostate. Likewise, it is neither possible nor permissible to declare whosoever subscribes to true Salafi thought an apostate.” [3]
Bapak, menurut Amman Message, ada empat mazhab Sunni (Hanafi, Maliki, Syafii, dan Hambali), dua mazhab Syiah (Ja’fari dan Zaidiyah), lalu Ibadi, dan Zhahiri, mereka adalah Muslim. Dan siapapun yang menganut ajaran Sufi atau tasawuf, juga yang mengamalkan ajaran Salafi sejati, mereka juga Muslim.
Bapak, manakah yang sesungguhnya sesat? Terlibat dalam kasus perampokan kekayaan negara, atau menganut mazhab Syiah? Manakah yang sesungguhnya sesat, mereka yang menganut salah satu mazhab yang diakui, atau mengusir, membakar dan menzalimi orang lain atas nama agama?
Bapak berdua yang saya hormati.
Bapak berkata, penjajahan diatas dunia harus dihapuskan. Karenanya, Bapak berjanji akan mendukung sepenuhnya kemerdekaan saudara kita di Palestina, dan mendukung mereka untuk menjadi anggota tetap PBB. Saya begitu bahagia mendengarnya. Alangkah bahagianya, jika melihat jutaan rakyat Palestina yang hidup di pengungsian selama puluhan tahun di negara-negara tetangga, bisa kembali pulang ke negerinya.
Dan, itulah hal yang juga dirindukan oleh pengungsi-pengungsi itu, Pak. Mereka ingin pulang kampung untuk berlebaran, tapi dilarang. Saya tidak tahu apalagi yang menjadi persoalan, sehingga kendati Pak SBY telah mengizinkan warga kampung ini pulang, namun tetap saja, hingga kini mereka hidup prihatin di pengungsian. [5]
Bapak, besok adalah hari Raya Idul Fitri, semoga Allah menerima amal Bapak dan amal saya, dan tentunya, sebagai salah satu pendukung Bapak, saya meminta realisasi dari janji-janji yang Bapak lontarkan pada masa kampanye, termasuk, menjamin keselamatan kelompok minoritas. Jika Bapak berdua resmi menjabat nanti, saya mohon, pulangkanlah mereka kembali ke rumahnya.
Terimakasih
[4]http://ammanmessage.com/index.php?option=com_content&task=view&id=91&Itemid=74
[5] http://liputanislam.com/berita/bpbd-jatim-larang-pengungsi-sampang-rayakan-lebaran/
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI