5. Berdiam diri dan tidak mau diganggu
6. Menyalahkan tuhan
BENTUK DUKUNGAN YANG DAPAT DIBERIKAN UNTUK PEJUANG KANKER SERVIKS
1. Dukungan Emosional
   Memberikan perhatian, empati, kasih sayang, dan kepercayaan. Dukungan emosional akan membuat penderita kanker serviks tidak merasa berjuang sendirian karena adanya support dari orang-orang di sekitarnya.
2. Dukungan Appraisal
  Merupakan bantuan berupa nasihat yang berkaitan dengan suatu masalah untuk membantu mengurangi stresor.
3. Dukungan Instrumental
   Menyediakan bantuan materiel, seperti meminjamkan atau memberikan uang dan memfasilitasi pasien untuk mendapatkan pengobatan terbaik.
4. Dukungan Informasional
   Memberi informasi tentang alternatif pengobatan lain yang dapat dikombinasikan, seperti penggunaan obat herbal dan dampak selama menjalani kemoterapi.