REFLEKSI AKSI NYATA
Setiap rangkaian kegiatan yang telah dilakukan perlu adanya suatu evaluasi dan juga refleksi, begitu pul kegiatan aksi nyata yang telah saya lakukan berkolaborasi dengan kepala sekolah dan juga rekan sejawat. Refleksi kali ini menggunakan model 4P, berikut rinciannya
Peristiwa (Facts)
● Program ini merupakan kegiatan keagamaan yang telah disepakati oleh seluruh ekosistem sekolah, para murid juga sudah terlibat aktif dalam menentukan kegiatan apa yang mereka harapkan untuk kegiatan dalam keagamaan. Peluncuran program ini juga sudah melalui beberapa tahapan yang diantaranya adalah koordinasi dengan kepala sekolah (pimpinan), sosialisasi kepada dewan guru sehingga disetujui dan dapat dijalankan dengan baik.
Perasaan (Feelings)
● Perasaan saya ketika pada saat melaksanakan kegiatan aksi nyata pada modul 3,3 ini, tentu sangat mengesankan. Saya membuat program keagamaan yang saya yakini nantinya benar-benar berdampak positif bagi murid pada bidang spiritual, karakter kemandirian, gotong royong, dan juga kepemimpinanya. Program ini akan dilaksanakan setiap hari Jum’at, yang terpenting adalah anak-anak menikmati program tersebut dan juga menjalankan dengan penuh gembira tanpa ada keterpaksaan. Pada saat pertama kali mengajukan program ini saya merasa khawatir, dihantui perasaan bagaimana jika anak-anak banyak yang tidak tertarik dengan kegiatan ini, akan tetapi yang terjadi kebalikannya, anak-anak sangat antusias dan bahagia mengikuti program ini.
Pembelajaran (Findings)
● Pembelajaran yang saya dapatkan dari program ini adalah saya semakin sadar bahwa segala hal harus dicapai dengan bekerja keras untuk mewujudkannya, berkolaborasi dengan teman sejawat, kemampuan saya untuk berkoordinasi dengan Kepala sekolah (pimpinan) rekan guru dan ekosistem sekolah terkait mulai meningkat, sehingga saya mempunyai rasa percaya diri yang lebih untuk mengaktualisasi apa yang menjadi program bagi murid selanjutnya. Setiap program yang dilaksanakan menggunakan alur BAGJA dan melaksanakan MELR (Monitoring, Evaluasi, Learning dan Reporting) Serta menerapkan Manajemen Resiko dalam setiap program yang dilaksanakan.
Penerapan ke depan (Future)