Dengan memilih moda yang akan kita gunakan, tentu hal ini berkaitan dengan kelancaran acara pada liburan tersebut. Selain kelancaran acara juga tujuan diadakannya liburan bersama tersebut. Biasanya para panitia penyelenggara liburan bersama tersebut yang melibatkan banyak orang akan memilih bus-bus yang sudah terkenal kehandalannya dalam dunia traveling tersebut. Karena ketika kita memilih moda bus yang digunakan pada saat melaksanakan liburan, maka hal yang sangat penting adalah meminimalisir kemungkinan terjadinya gangguan ketika dalam perjalanan. Biasanya secara umum para panitia akan memilih PO. Bus pariwisata yang mempunyai trayek Bus AKAP tertentu yang sejalur dengan tempat wisata yang kita kunjungi. Apa tujuannya? ketika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan maka PO. Bus dalam satu grup tersebut, akan mengabarkan secara cepat ke manajemen PO Bus yang bersangkutan, sehingga dapat meminimalisir gangguan pada saat perjalanan.Â
4. Persiapan-persiapan yang lain
Ketika kita akan melakukan liburan maka kita harus mempersiapkan apa saja yang akan kita bawa:
a. TikarÂ
Kita harus mempersiapkan tikar atau alas untuk tempat duduk kita, karena tidak semua lokasi wisata menyiapkan tempat duduk. Untuk itu kita harus mempersiapkan secara mandiri tikar atau tempat duduk yang akan kita gunakan pada saat berwisata.
b. Peralatan kesehatan dan obat-obatan
Kesehatan kita yang paling tahu adalah kita dan keluarga, untuk itu kita harus mempersiapkan peralatan apa? dan obat-obatan apa? yang harus dibawa, ketika kita akan melaksanakan liburan. Hal ini sangat penting agar kita tetap dalam kondisi sehat, sehingga kita berangkat dalam keadaan sehat, dilokasi wisata sehat, sampai pulang ke rumah pun tetap sehat.Â
c. Membawa bekal yang cukup
Bekal bisa berupa uang atau bisa berupa makanan. Pada saat kita mengadakan liburan sehari dan lokasi wisata yang berada di pegunungan, air terjun dan lain sebagainya tentu yang kita siapkan adalah bekal makanan. Dengan kita membawa bekal makanan dari rumah, maka kita sudah memastikan ke higienisan makanan kita, dan kesehatan makanan kita. Dengan demikian kita tidak ragu ketika menyantap makanan tersebut.Â
Bekal juga bisa berupa uang, biasanya para pelaku liburan yang libur berwisata lebih dari satu hari harus menyiapkan dana yang cukup, agar kita tidak kelaparan pada saat pelaksanaan liburan tersebut. Dengan menyiapkan dana yang cukup diharapkan segala sesuatu yang bisa saja terjadi di tempat lokasi wisata dapat diminimalisir.Â
d. Mengemas barang-barang dan baju ganti yang akan digunakan
Barang-barang dan baju ganti yang akan digunakan harus dipersiapkan secara matang, karena hal ini akan menentukan ketenangan pada saat kita melakukan liburan tersebut. Apalagi liburan yang kita lakukan ke tempat-tempat yang notabene merupakan tempat basah; seperti pegunungan, air terjun, permainan air, pantai dan lain-lain.Â
Persiapan-persiapan barang dan baju ganti membuat pelaksanaan liburan akan menjadi tenang dan menyenangkan, karena pikiran kita tidak akan terganggu oleh hal-hal yang seharusnya tidak perlu kita pikirkan.Â
Mudah-mudahan ketika pada saat liburan tiba semua sudah dipersiapkan dengan sebaik-baiknya. Kita dan keluarga serta teman-teman semua diberikan kesehatan dan diberikan kegembiraan. Persiapkan apa saja yang perlu dibawa untuk menemani liburan kita dan keluarga. Persiapkan obat-obatan yang penting agar dalam perjalanan kita sehat, dalam pelaksanaan kita sehat, dan pulangnya juga dalam keadaan sehat. Jangan lupa membawa tikar ketika bepergian dan melaksanakan liburan, karena tidak setiap lokasi liburan menyediakan tikar atau alas duduk. Pilih moda yang sesuai dengan kegiatan kita, karena hal ini sangat penting untuk dilakukan.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H