Berpikir Tanpa Batas
Berpikir itu tidak ada batas. Setiap orang memiliki hak asasi untuk berpikir. Bahkan hak asasi ini tercatat di piagam hak asasi yang dikeluarkan oleh Persatuan Bangsa Bangsa. Jika berpikir itu bebas, maka memiliki keinginan juga bebas. Memiliki impian juga bebas. Tidak ada yang menghalangi setiap manusia untuk membangun impiannya. Temasuk keinginan untuk menjadi pribadi yang kaya. Bagaimana seseorang menjadi kaya jika untuk berpikir kaya saja takut. Kenyataannya, dalam kelas AMC, saya sering bertemu orang yang dimulutnya mengucap ingin kaya tapi di pikirannya ternyata banyak ketakutan untuk kaya. Ketakutan ini muncul akibat akumulasi atau kumpulan dari pemahaman yang didapat sejak kecil.
Berpikir yang bebas, berpikir yang merdeka adalah kunci utama untuk mendapat keinginan. Dan seharusnya di dalam negara yang merdeka ini setiap manusia juga bebas untuk membuat keinginan. Termasuk ketika ingin membuat keinginan untuk kaya. Negara kita sudah merdeka selama 77 tahun dan terus merdeka. Maka seharusnya kita juga menjadi pribadi yang merdeka.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H