***
Kini, produk-produk buatannya yang diberi label Namira Ecoprint, sudah merambah pasar regional dan nasional. Sebagian sudah dijual di luar negeri melalui pola diaspora yang dibantu Kementerian Luar Negeri.
Hampir tiap bulan dia selalu mengikuti event seperti pameran dan misi dagang. Pundi-pundi rupiah dia kumpulkan. Produk-produk baru dengan sentuhan tangannya laku dijual.
Pengalaman dia merintis usaha ini menginspirasi banyak kalangan. Tak sedikit perusahaan dan instansi pemerintah di Jawa Timur yang mengirim calon pensiunan untuk belajar di workshop-nya, di Wisma Kedung Asem Indah, Surabaya.
Yayuk selalu senang berbagi ilmu. Dia juga tak lelah menyemangati calon pensiunan untuk tetap beraktivitas. Tidak harus sama. Yang penting harus menjaga dan memompa energi positif: bisa membuat sesuatu yang menghasilkan!
Karena tidaklah tepat menjalani masa pensiun dengan kemurungan, apalagi mati gaya. (agus wahyudi)
 Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI