Dalam berbisnis, Sriyatun selalu menempatkan kepercayaan dan kejujuran sebagai modal utama. Karena itu, dia selalu melakukan fast response bila ada pelanggannya yang tidak puas dan komplain. Dia juga tak segan memberikan ganti rugi bila ada kesalahan. Lewat cara ini, Sriyatun bisa merawat para pelanggannya.
Lalu, apa obsesinya yang belum dicapai? Sriyatun tersenyum ditanya soal itu. Dia kemudian mengatakan ingin mewujudkan mimpi bisa membangun panti asuhan dan panti jompo. "Moga-moga keinginan itu bisa segera terwujud." (agus wahyudi)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H