"Mang! plastik rinso, kaleng cat, samo bungkus minyak goreng kami dapat keliling-keliling barusan!"
Mantab! Sautku.
Tanah yang sudah di ambil beberapa waktu yang lalu oleh Rio sepulang dari sekolah sudah berada di pekarangan rumah. Anak-anak berinisiatif sendiri untuk mengisi plastik deterjen bekas dan yang mereka temukan dengan tanah yang sudah berada di dekat mereka. Pepatah berat sama di pikul, ringan sama di jinjing berasa nyata di penglihatanku. Tak lama, seluruh plastik sudah berisi penuh dengan tanah, kecuali kaleng cat bekas. Dengan alasan ukuran terlalu kecil dari kaleng dapat menghambat perkembangan tanaman bawang daun celoteh Rio rio kepada adik-adik kecil. Tetapi, bisa di gunakan untuk menanam yang lain, seperti seledri atau stroberi.
Berhubung waktu sudah menunjukkan pukul 17.00 WIB, mereka berpamitan untuk pulang dulu mandi sekaligus bersiap-siap shalat maghrib berjamaah di musholla Nurul Hidayah, dan mereka akan melanjutkan proses menanam bawang keesokan harinya sepulang sekolah sembari mengumpulkan kawan-kawan mereka yang lain.
"Hore! Mamang pulang!"Dengan kondisi motor yang masih hidup, salah satu kerumunan anak-anak bertanya, "jadi nanam bawang mang?"
Tanpa banyak bermukaddimah, langsung mengiyakan kemauan mereka, dengan catatan masuk kerumah terlebih dahulu dan berganti pakaian. Dalam sekejap, langsung menghampiri mereka sembari menyampaikan teori sederhana sekaligus memberikan satu contoh menanam bawang, agar berikutnya mereka sendiri yang akan menyelesaikan apa yang sudah mereka mulai.
Senyum sumringah, antusias tinggi, serta semangat menggebu terhampar di raut  wajah masing-masing dari mereka. Dengan teliti ditangan mereka sudah memegang bibit satu persatu untuk di tanam. Layaknya tingkah kebanyakan anak-anak, ritual untuk memilah-milih plastik bekas yang sudah berisi tanah menjadi keunikan tersendiri dalam proses yang mereka lakukan.
Tugas mereka baru saja di mulai. Sebelum meninggalkan mereka yang masih asyik bercanda gurau menikmati yang sudah mereka lakukan, suara Rio terdengar di sela-sela pagar Musholla.
"kalian yang menanam, kalian yang akan merawat, dan kalian juga yang akan memanen. Sama menanam dan bersama memanen."
21 Januari 2019