Mohon tunggu...
Telisik Data
Telisik Data Mohon Tunggu... Penulis - write like nobody will rate you

Fakta dan data otentik adalah oase di tengah padang tafsir | esdia81@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

Masa Pandemi, Menyoal Barikade Massa di Bandara Menyambut Kedatangan Rizieq Shihab

15 November 2020   09:02 Diperbarui: 18 Agustus 2021   09:44 2085
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dua orang WNA calon penumpang pesawat berjalan kaki menuju Bandara Soetta di samping massa yang menunggu kedatangan Rizieq Shihab dari Saudi, 10/11/2020 (Foto: Antara/ Muhammad Iqbal).

Komentar NM lalu menimbulkan cabang permasalahan baru. Publik yang merasa terwakili oleh pernyataannya beramai-ramai mendukung, tetapi di lain pihak hal itu juga memantik kemarahan pendukung MRS.

Soni Eranata atau Maaher At-Thuwailibi dan Habib Alwi adalah dua dari sekian nama yang menyoal NM. 

Menanggapi komentar terhadap MRS, Soni balik mencaci maki NM dan bahkan mengancam akan mempersekusi kediaman yang bersangkutan dengan kekuatan 800 laskar.  

Yang diancam ternyata tak ambil pusing. NM meski sendirian menjawab, justru akan menggelar open house dan bila perlu menambah 200 laskar hingga genap 1000. Selain itu ia juga akan memidanakan ancaman dan penghinaan Soni Eranata kepada pihak yang berwajib.

Penjagaan aparat buntut perseteruan Nikita Mirzani dengan pendukung Rizieq Shihab (cnnindonesia.com/ Thohirin).
Penjagaan aparat buntut perseteruan Nikita Mirzani dengan pendukung Rizieq Shihab (cnnindonesia.com/ Thohirin).
Polisi yang kemudian menengahi, atau yang dianggap pihak MRS sebagai upaya melindungi.

Untuk menghindari persekusi berlanjut menjadi kenyataan polisi kemudian menerjunkan sejumlah aparat untuk berjaga-jaga di sekitar kediaman NM. Hal itu dilakukan karena permasalahan merembet pada ketenangan lingkungan di mana tetangga-tetangga di sekitar rumahnya merasa cemas.

Selain pengamanan di tempat tinggal Nikita, polisi juga mencegah kemungkinan munculnya klaster keributan di Bundaran HI. Pendukung Nikita mengatakan akan menggelar aksi di sana sebagai dukungan moril terhadap aksi NM yang berbuntut ancaman persekusi dari Soni Eranata dan laskarnya.

Dari bandara, Petamburan, hingga ke Puncak

Selain spot bandara yang menimbulkan sejumlah keterlambatan dan kerusakan berbagai fasilitas, euforia penyambutan Rizieq terus berlanjut hingga malam tadi.

Keluar dari bandara, iring-iringan massa menimbulkan kemacetan pula di sekitar Slipi. Sempat terjadi insiden baru di mana ada seorang yang diduga simpatisan meninggal di TKP. Namun warga bernama Sotong tersebut dinyatakan meninggal oleh polisi karena menderita serangan jantung.

Sampai di rumah di Petamburan, Rizieq masih menerima kunjungan warga dan beberapa tokoh hingga hari berikutnya. Tercatat ada Gubernur DKI Anies Baswedan dan Amien Rais yang sowan; sedangkan politisi PAN Haji Lulung terpaksa balik kanan karena gagal bertemu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun