Mohon tunggu...
Agung MSG
Agung MSG Mohon Tunggu... Wiraswasta - Insan Pembelajar

Insan Pembelajar yang senang mempelajari bidang Personal Development dan Operasional Management, serta penulis buku: Be A Rich Man (Pustaka Hidayah, 2004), Retail Risk Management in Detail (IMan, 2010), dan The Prophet Natural Curative Secret – Divinely, Scientifically and Naturally Tested and Proven (Nas Media Pustaka, 2022). Aktif mengajar di Komunitas E-Flock Indonesia di Indonesia, serta memberikan pelatihan online di Arab Saudi, Ghana, Kamboja, Qatar, dan Thailand. Agung juga dikenal sebagai penulis lepas di berbagai majalah internal perusahaan, blogger di Medium.com, dan penulis aktif di Kompasiana.com. Saat ini aktif memberikan pelatihan di berbagai asosiasi bisnis, kementerian, universitas, sekolah, hingga perusahaan publik di berbagai kesempatan, Agung MSG mengusung filosofi hidup untuk mengasihi, menyayangi, berbagi, dan berkarya mulia. @agungmsg #haiedumain email: agungmsg@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

10 Peran Strategis Pemimpin Masa Depan, Membangun Sinergi Sektoral demi Kemajuan Bangsa

3 Januari 2025   08:47 Diperbarui: 1 Januari 2025   20:06 35
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemimpin masa depan adalah arsitek kolaborasi, katalis perubahan, dan teladan bagi generasi mendatang.|theceopublication.com

Sebagai pembentuk ketahanan organisasi, pemimpin harus bisa memastikan bahwa ketahanan organisasi dalam menghadapi krisis merupakan hasil dari kepemimpinan yang tangguh.

3. Sense Maker – Menerjemahkan Kompleksitas

Kompleksitas sering kali menjadi hambatan dalam kolaborasi lintas sektor. Sense maker juga dapat diartikan sebagai peran pemimpin untuk memberikan makna di tengah ketidakpastian. Di tengah arus informasi yang berlimpah, pemimpin harus mampu menyederhanakan kompleksitas dan memberikan arah yang jelas. Juga mampu memberikan panduan yang mudah dipahami.

Contoh nyata adalah Jacinda Ardern, mantan Perdana Menteri Selandia Baru, yang dengan tenang dan transparan memimpin negaranya melewati tantangan pandemi.

4. Catalyst – Menginspirasi Perubahan Positif

Pemimpin katalis adalah mereka yang mampu mendorong inovasi dan perubahan yang diperlukan untuk merespons tantangan. Karenanya, seorang pemimpin harus mampu berperan sebagai pembelajar sepanjang hayat, dan terus belajar untuk mengikuti perkembangan zaman. Tak hanya itu, ia pun dituntut sebagai pionir inovasi teknologi. Artinya, pemimpin masa depan harus memahami tren teknologi dan mendorong inovasi digital.

Contoh praktik terbaik dari peran katalis ini, bisa kita lihat pada Elon Musk, CEO Tesla dan SpaceX. Ia adalah contoh pemimpin katalis yang mendorong revolusi industri otomotif dan eksplorasi luar angkasa. Jeff Bezos dengan transformasi e-commerce di Amazon.

5. Role Model – Menjadi Teladan yang Konsisten

Kepemimpinan dimulai dari keteladanan. Pemimpin yang konsisten dalam integritas dan tindakan akan membangun kepercayaan yang kuat. Indra Nooyi, mantan CEO PepsiCo, menunjukkan teladan melalui komitmennya pada keberlanjutan dan tanggung jawab sosial.

6. Connector – Menghubungkan Berbagai Pihak

Dalam jaringan kolaborasi, pemimpin berperan sebagai penghubung antara berbagai pihak dengan kepentingan berbeda. Terlebih untuk tuntutan ke depan, pemimpin masa depan harus menjadi penghubung yang efektif, mempertemukan berbagai pihak untuk mencapai tujuan bersama. Menghubungkan berbagai pemangku kepentingan. Artinya, ia juga harus berperan sebagai penggerak budaya kolaboratif, serta menciptakan lingkungan yang mendorong kolaborasi lintas tim dan sektor.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun