Mohon tunggu...
Agung MSG
Agung MSG Mohon Tunggu... Wiraswasta - Insan Pembelajar

Agung MSG adalah seorang trainer dan coach berpengalaman di bidang Personal Development dan Operasional Management, serta penulis buku: Be A Rich Man (Pustaka Hidayah, 2004), Retail Risk Management in Detail (IMan, 2010), dan The Prophet Natural Curative Secret – Divinely, Scientifically and Naturally Tested and Proven (Nas Media Pustaka, 2022). Aktif mengajar di Komunitas E-Flock Indonesia di 93 kota di 22 provinsi di Indonesia, serta memberikan pelatihan online di Arab Saudi, Ghana, Kamboja, Qatar, dan Thailand. Agung juga dikenal sebagai penulis lepas di berbagai majalah internal perusahaan, blogger di Medium.com, dan penulis aktif di Kompasiana.com. Dengan pengalaman memberikan pelatihan di berbagai asosiasi bisnis, kementerian, universitas, sekolah, hingga perusahaan publik di 62 kota di Indonesia, Agung MSG mengusung filosofi hidup untuk mengasihi, menyayangi, berbagi, dan berkarya mulia. @agungmsg #haiedumain email: agungmsg@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mengoptimalkan Hidup dengan Tawakal dan Optimisme: Kunci Sukses dalam Menghadapi Tantangan Hidup

15 Mei 2023   21:02 Diperbarui: 15 Mei 2023   21:07 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Nabi Muhammad Saw adalah sosok yang tenang, dan murah senyum. Beliau selalu optimis terhadap janji-Nya, selalu percaya dan berhusnuzhan kepada Sang Khalik, serta bertawakal kepada-Nya.

Percaya kepada Allah Swt itu amunisinya, tawakal adalah bekalnya. Karenanya, Allah telah menurunkan ketenangan kepadanya, memakmurkan hatinya dengan rasa percaya, tawakal, dan menyerahkan segala urusan kepada-Nya.

"Adapun orang-orang yang beriman, maka surah ini menambah imannya, dan mereka merasa gembira" (QS. At-Taubah 9: 124)

Bila orang percaya, beriman, dan bertawakal kepada Allah, maka Dia pun akan memberikan kepada hamba-Nya harapan, ridha, tenang, nyaman, optimisme, riang dan kabar gembira kepadanya.  

Karena itu, biasakanlah menggunakan kata-kata yang baik dan positif, membawa kabar gembira, kebaikan dan optimisme. Termasuk saat memberikan penamaan, labelling, reframing, atau memberikan nama-nama pada orang, tempat, atau pun kejadian.

Rasulullah bersabda, "Nama yang paling disukai oleh Allah adalah Abdullah dan Abdurrahman. Nama yang paling jujur adalah Harits dan Hamman. Nama yang paling buruk adalah Harb (perang) dan Murrah (pahit)," (HR. al-Bukhari).

Rasulullah lebih memilih nama Jamilah (indah) daripada Ashiyah (pelaku maksiat). Sahl daripada Hazn. Thayyibah daripada Yatsrib (cercaan, cacian, dan hinaan). Nama yang elok, indah, dan bagus yang menunjukkan "aura positif" berupa kebaian, perkembangan, serta kenikmatan dalam setiap hal.

Namun saat musibah atau ujian datang, kendalikan pikiran, dan janganlah kehilangan perspektif.

Juga, "Jangan engkau bersedih, sesungguhnya Allah bersama kita" (QS. At Taubah 9 : 40)

"...dan jangan kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya yang berputus asa dari rahmat Allah, hanyalah orang-orang yang kafir" (QS. Yusuf 12 : 87).

"Allah adalah Pelindungmu. Allah adalah sebaik-baik Pelindung dan sebaik-baik Penolong" (QS al-Anfal 8 : 40)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun