Mohon tunggu...
Agung Han
Agung Han Mohon Tunggu... Wiraswasta - Blogger Biasa

Part of #Commate'22- Now - KCI | Kompasianer of The Year 2019 | Fruitaholic oTY'18 | Wings Journalys Award' 16 | agungatv@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Keisengan Khas Anak Saat Puasa Ramadan

3 Juni 2018   09:18 Diperbarui: 3 Juni 2018   09:23 785
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

anak-anak sedang berenang-dokpri
anak-anak sedang berenang-dokpri
Kumur-kumur

Lagi-lagi (masih) memanfaatkan aliran air, kali ini dari sumber air. Kebetulan di pojok desa kami, ada dua sumber air dengan lokasi terpisah, berguna untuk mengaliri sawah di desa. Dari air sumber ini pula, dialirkan penampungan air di masjid untuk wudhu.

Nakalnya kanak-kanak, memang menggemaskan dan mencari celah. Menjelang sholat saya berwudhu agak lama, berulang membasuh tangan, muka, kaki merasakan sensasi dingin dari air gunung. Namun ada satu bagian wudhu, yang menyebabkan puasa saya batal, adalah pada saat berkumur -- setelah besar saya tahu, kumur bisa dilewati kalau sedang puasa. Tidak ada yang salah dengan kumur saat wudhu, kesempatan menenguh air sisa kumur akibat kesengajaan menjadikan puasa saya hari itu batal.

"Hayo, minum ya" tegur seorang kakak kelas

"Enggak kok"elak saya

 

illustrasi-dokpri
illustrasi-dokpri
Makan sambil Ngumpet

Ibu saya punya warung sembako di pasar, berjualan dari pagi sampai selepas sholat duhur. Pulang ke rumah, biasanya ibu membawa belanjaan untuk keperluan dapur. Ada saja bahan makanan dibeli, satu diantaranya tape singkong atau pisang. Rupanya ibu kerap membuat kolak, sebagai menu membatalkan puasa sekeluarga.

Ulah iseng saya muncul, ketika rasa lapar tidak tertahankan kemudian melihat tape singkong di tas belanjaan ibu-- tepatnya saya tidak kuat iman sih, hehehe. Satu dua sendok tape berpindah di cawan kecil, saya bawa ke belakang rumah dan resmi batal puasa hari itu.

Saya yakin sebenarnya ibu pasti tahu, kalau tape singkong yang berkurang, ulah dari anak ragilnya. Namun ibu tidak pernah bertanya, kenapa bungkusan plastik tape sudah terbuka. Sore hari, semangkok kolak bagian saya tetap tersajikan di meja makan.

saya pernah lho, makan sambil ngumpet saat puasa -dokpri
saya pernah lho, makan sambil ngumpet saat puasa -dokpri
Menyimpan Makanan

Rumah kakek dan nenek saya persis di belakang rumah orang tua, saya cucunya seperti memiliki dua rumah di tempat berdekatan. Makanya kalau tidak sedang di rumah, saya biasa dicari ibu di rumah nenek.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun