Mohon tunggu...
Agil Septiyan Habib
Agil Septiyan Habib Mohon Tunggu... Freelancer - Esais; Founder Growthmedia, dapat Dikunjungi di agilseptiyanhabib.com

Plan, Create, Inspire

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Planner Mindset dan CEO Mindset

23 Maret 2022   11:18 Diperbarui: 27 Maret 2022   11:12 425
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi CEO | Sumber gambar: pixabay

Terkadang menjalani profesi sebagai perencana produksi (planner) itu hanya sekadar dianggap pelaksana yang tidak jauh berbeda dengan pelaksana yang lain. Sekadar membuatkan rencana produksi, sekadar berkomunikasi antar tim kerja, atau sekadar menjalankan standar operasional prosedur.

Namun, selama beberapa tahun menggeluti bidang ini penulis melihat bahwa ada satu perbedaan besar yang menjadikan peran planner terlihat begitu istimewa. 

Jikalau tim kerja produksi memiliki orientasi untuk terus-menerus meningkatkan produktivitas, efisiensi proses, dan mutu produk. Atau terus meningkatkan omzet penjualan dari sisi tim penjualan. Atau mendapatkan produk dengan harga paling terjangkau dari sisi pengadaan.

Maka tim perencanaan cenderung mengupayakan agar bagaimana caranya efisiensi dan produktivitas tercapai juga lancarnya dukungan terhadap penjualan supaya berjalan sesuai jatuh tempo tanggal yang ditentukan.

Dengan kata lain, planner memiliki peran besar untuk menemukan trade off antara pembiayaan yang minimal serta profit yang maksimal dari suatu proses operasional di sebuah organisasi bisnis.

Mindset seperti itulah yang harus dipegang teguh oleh planner untuk membuat suatu sinergi proses dari beberapa lini terkait supaya tujuan besar dari unit bisnis bisa diraih.

Sudut Pandang CEO

Tidak jarang dalam sebuah lingkungan bisnis kita menjumpai "egoisme" untuk saling mengedepankan tujuannya sendiri-sendiri. 

Asalkan penjualan tinggi, asalkan efisiensi tinggi, asalkan mendapatkan harga murah. Sementara disisi lain ada yang "dikorbankan".

Akan menjadi suatu hal yang percuma tatkala produktivitas operasional meningkat pesat sementara angka penjualan tereduksi akibat ketidakmampuan bisnis dalam memenuhi ekspektasi konsumen seperti seringnya terjadi keterlambatan dari tanggal jatuh tempo atau sejenisnya.

Di sisi lain, menjadi percuma juga meskipun angka penjualan melonjak tetapi produktivitas serta efisiensi operasional jeblok akibat begitu fluktuatifnya dinamika permintaan. Omzet yang diperoleh cukup banyak sementara ongkos biaya-biayanya juga besar.

Beberapa kepentingan yang terlihat berbeda ini perlu dipertemukan satu sama lain karena pada dasarnya kita sebagai kesatuan korps memiliki tujuan besar yang sama. Dan menjadi tugas planner untuk menjembatani hal itu.

Apa yang dilakukan oleh planner ini sebenarnya memiliki kemiripan dari sudut pandang seorang CEO yang menginginkan agar keseluruhan unit bisnisnya beroperasi secara optimal. 

Maksudnya yaitu harus tercipta keseimbangan antar berbagai lini supaya profit bisa digenjot semaksimal mungkin tanpa mengorbankan hal-hal lain yang sifatnya esensial.  

CEO memiliki pemikiran yang menyeluruh dalam melihat perjalanan bisnis yang menjadi tanggung jawabnya. Ia tidak akan "membela" salah satu lini kerja dan mengabaikan lini kerja yang lain. Karena seorang CEO pasti memahami bahwa sebuah bisnis adalah satu kesatuan yang harus saling bersinergi satu sama lain.

Planner meneropong beragam kemungkinan sebagai imbas dari rencana produksi yang disusunnya. Sehingga itulah yang mengakibatkan mengapa planner kerapkali mengubah rencananya tatkala suatu peristiwa terjadi. 

Hal itu tidak dilakukan sebagai bentuk kesemena-menaan, melainkan sebagai upaya untuk mewujudkan bagaimana caranya agar goal bisnis itu terpenuhi.

Maka, tatkala fungsi planner dijalankan oleh sang pemilik usaha (founder) yang merangkap CEO tentunya hal itu terasa lebih relevan dilakukan seiring kesamaan mindset dari keduanya.

Salam hangat,

Agil S Habib

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun