Mohon tunggu...
Agil Nopiantri
Agil Nopiantri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Deadliner sejati

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Anti Nyesel! Tips Memilih Jurusan Jika Masih Bingung Passion dalam Diri Sendiri

25 Januari 2023   19:16 Diperbarui: 25 Januari 2023   19:18 216
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bandung -- Sudah memasuki awal tahun yang artinya siswa-siswi kelas XII akan memasuki masa dimana harus berpikir untuk melanjutkan kemana. Apakah kamu termasuk salah satunya? Jika iya, ayo simak artikel ini!

Bagi sebagian orang, masa akhir kelas XII adalah masa bahagia karena akhirnya lepas dari gelar "siswa" yang melekat selama bertahun-tahun. Apalagi bagi mereka yang sudah tahu arah tujuan setelah lulus. Beberapa orang mungkin sudah memiliki relasi untuk melanjutkan kerja, sebagian sudah memiliki tujuan jurusan kuliah dambaannya, dan sebagian lagi sudah dinanti-nantikan oleh pasangannya untuk melaju ke jenjang yang lebih serius.

Namun, di antara ketiga itu terdapat sekelompok orang yang masih bingung akan tujuannya setelah lulus nanti. Beberapa orang yang sudah memutuskan untuk melanjutkan ke perguruan tinggi baik karena kemauannya sendiri atau karena tuntutan orang tua, tak sedikit yang masih bimbang mengenai jurusan yang akan diambilnya.

Mayoritas orang dengan mudahnya mengatakan, "Lanjutkan sesuai bakatmu saja!". Beberapa lagi akan berkata, "Ikuti passionmu!". Tapi apakah semua orang di akhir kelas XII sudah mengetahui bakatnya? Apakah mereka semua sudah tahu passion mereka dimana?

Sayangnya tidak sedikit siswa di akhir kelas XII yang belum berhasil menemukan jati dirinya. Mereka masih bingung dengan passionnya, apalagi tentang bakat yang dimilikinya. Bahkan tidak sedikit yang juga bingung saat ditanya apa hobinya.

Lalu, bagaimana cara mereka bisa menentukan jurusan kuliah yang akan diambil? Padahal, jurusan kuliah itu bukan sekedar coba-coba dan terlebih mereka akan menetap selama bertahun-tahun di sana. Bagaimana caranya agar mereka tidak salah pilih?

Inilah beberapa tips yang bisa dicoba untuk menentukan jurusan kuliah jika kalian masih bingung dengan passion dan bakat dalam diri sendiri.

Cari Tahu Jurusan Kuliah yang Tersedia

Jika kamu masih bingung dengan passionmu dimana, tips pertama yang harus kamu ikuti adalah cari tahu jurusan kuliah yang tersedia. Jangan hanya cari jursan di kampus ternama, cobalah cari sebanyak-banyaknya jurusan yang ada. Jika memungkinkan untuk kuliah di luar negeri, cari juga jurusan yang ada di beberapa negara lain.

Setelah mendapatkan banyak nama jurusan, cari tau sedikit tentang gambaran umum jurusan-jurusan tersebut. Dengan mengetahui gambaran dari berbagai jurusan, kalian akan mendapatkan gambaran tentang apa yang akan kalian lakukan jika mengambil jurusan tersebut.

Jika informasi tentang jurusan telah didapatkan, kalian pasti akan mendapati beberapa jurusan yang menarik dan beberapa jurusan yang langsung kalian blacklist. Tidak apa-apa jika saat di bagian ini masih banyak jurusan yang abu-abu. Tetap masukan ke dalam list jurusan pilihan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun