
Hal ini tentunya sangat bermanfaat karena menumbuh kembangkan kepekaan yang akan digunakan para siswa-siswi ketika nantinya berada di kehidupan selain sekolah, pendidikan personal, hidup bermasyarakat, paham mengenai tata krama dan juga kreatifitasnya lebih terasah. Dari awalpun mereka telah memiliki kebebasan untuk fokus pada bidang yang menjadi minat mereka, sehingga bakat dan passion pun telah terdeteksi dan membuat mereka menjadi menyeriusi apa yang menjadi cita-cita mereka.

Pameran ini juga merupakan bentuk pemenuhan tugas akhir Adam. Dibimbing oleh Guru Seni YIS Bapak Herli Setiawan, Adam mampu mengolah rasa yang ada dalam dirinya hingga terciptalah karya penuh makna bertema "Mind" atau Pikiran. Karya yang dipamerkan berupa karya lukis, gambar digital dan karya 3D berupa sculpture dari kawat. Karya Adam menurut saya cukup mendalam karena saya merasa apa yang ada dan tergambar di lukisan Adam akrab dengan kegelisahan manusia sehari-hari.


.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI