Stephen Curry dan Draymond Green merupakan talenta yang unik.
Keserbagunaan Draymond Green dan gravitasi ofensif Stephen Curry telah membuat Golden State Warriors mampu bertahan dengan pemain non-scorer.
NBA telah membuat perubahan besar dalam beberapa tahun terakhir.
Kompetisi menuntut semua pemain untuk bisa menembak dari jarak jauh.
Draymond Green dan Kevon Looney tak bisa melakukannya dengan baik.
Namun mereka merupakan screeners hebat dengan kecerdasan tinggi.
Mereka tahu cara terbaik membuka jalan untuk sang shooters.
"Ini liga shooters, lebih dari sebelumnya.Pemain menyebar, meregangkan pertahanan, menembak 3 detik, dan mengumpulkan poin," kata seorang eksekutif Wilayah Barat seperti dilansir NBC Sports Bay Area.
"Sulit untuk menjaga empat shooters dan jauh lebih sulit untuk menjaga lima shooters," tambahnya. Â
Menurutnya, masalah Golden State Warriors adalah starting five mereka hanya terdiri dari tiga shooters.
Sementara Boston Celtics yang memimpin Wilayah Timur bermain dengan empat atau lima shooters.