Antara data analysis dan data science memiliki keterkaitan, dimana library yang digunakan juga masih sama. Akan tetapi, perbedaannya mengarah pada data analysis. Dalam data analysis, Python dilakukan guna menganalisa data untuk menghasilkan informasi yang bermanfaat.
- Machine Learning
Machine learning merupakan sebuah sistem yang dibentuk agar mesin dapat bekerja secara sendiri dan tidak perlu diprogram secara berulang kali. Python dijadikan sebagai pilihan untuk membuat machine learning karena bahasa pemrograman dinilai sangat sederhana, fleksibel, mudah untuk dipahami dan dimengerti, serta multi implementasi. Banyak sekali perusahaan-perusahaan yang menerapkan Python karena dapat memudahkan untuk mengembangkan sistem, memudahkan pekerjaan, dan dapat menganalisa data secara cepat dan akurat. Adapun library Python yang digunakan dalam machine learning adalah Scikit-Learn, Keras, dan TensorFlow.
- Artifical Intelligence
Artifical Intelligence atau yang disingkat dengan AI merupakan sebuah percobaan kecerdasan yang dijalankan oleh mesin. Dimana nantinya memiliki cara berpikir seperti manusia. Pada umumnya, library Python untuk Artifical Intelligence juga dapat digunakan untuk mengembangkan artifical intelligence. Library yang secara khusus digunakan untuk artifical intelligence adalah PyTorch.
- Â Robotics Robot
Robotics Robot merupakan sebuah cermin nyata dari perkembangan teknologi. Python sebagai bahasa pemrograman memiliki peran penting dan paling banyak digunakan dalam mengembangkan teknologi robot. Contoh dari penggunaan Python dalam teknologi robot, yaitu Trash Collector. Robot Trash Collector memiliki kegunaan untuk mendeteksi dan memungut sampah tersebut, serta dapat meletakannya di tempat yang sesuai. Pembuatan Robot Trash Collector ini menggunakan Raspberyy Pi, yang merupakan hasil dari pengembangan Python. Robot ini juga menggunakan framework robotika yang bernama PyRobot.
Berikut ini daftar perusahaan besar yang menggunakan Python sebagai bagian dari bahasa pemrograman aplikasi perusahaan, yaitu:
- Spotify
Merupakan layanan musik digital, podcast, dan video yang dapat memberikan akses kepada panggunanya untuk terhubung ke dalam lagu dan konten di seluruh dunia. Sebagai perusahaan rintisan atau start up yang berasal dari Swedia, Spotify juga menyediakan manajemen hak digital guna melindungi konten dari label rekaman dan perusahaan media.
- Google LLC
Merupakan perusahaan multinasional asal Amerika Serikat yang dikhususkan pada jasa dan produk Internet. Produk-produk yang dimaksud terdiri dari teknologi pencarian, perangkat lunak, periklanan daring, dan komputasi web.
- Netflix
Merupakan sebuah layanan yang menyajikan tontonan atau tayangan kepada penggunanya dengan berbagai kategori atau genre yang disukai, hingga dapat diakses melalui Smartphone, Smart TV, Tablet, PC, dan Laptop. Netflix juga dapat diasumsuikan sebagai toko untuk penyewaan DVD, akan tetapi yang ditawarkan adalah film digital dunia maya. Netflix juga dapat disamakan dengan layanan video berbayar seperti di Youtube, Cable TV, dan lainnya.
Merupakan aplikasi yang menyajikan berbagai fitur foto dan video, dimana penggunanya akan mengambil foto atau video tersebut, menggunakan filter digital, dan membagikannya ke dalam layanan jejaring sosial, termasuk Instagram pengguna.
Selain itu, akan dijelaskan pula mengenai ciri-ciri yang dimiliki oleh Python. Diantaranya adalah sebagai berikut ini:
- Mendukung metode pemrograman yang fungsional dan terstuktur hingga OOP
- Mampu digunakan sebagai bahasa scripting dan bisa dikompilasi ke dalam kode byte untuk aplikasi yang besar
- Tersedia pula tipe data dinamis yang bertingkat tinggi untuk mendukung pemeriksaan yang bertipe dinamis
- Mendukung pada pengumpulan sampah yang otomatis
- Mempermudah untuk diintergrasikan dengan C, C++, COM. CORBA, Java, ActiveX, dan lainnya.
Status Python yang merupakan bahasa pemrograman dengan pertumbuhan dan perkembangan tercepat didukung oleh peningkatan dan penggunaan ilmu data. Hal ini ditetapkan oleh analisias baru Stack Overflow, yaitu pusat tanya jawab sebagai tuan rumah untuk komunitas pengembang online yang terbesar di dunia. Seorang direktur dewan Python Software Foundation, bernama Jacqueline Kazine, menyatakan bahwa popularitas Python akan terus mengalami pertumbuhan pesat. Hal ini didukung karena aksesibilitas dan utilitas mengenai bahasa dapat menarik para peneliti untuk melakukan analitik. Selain itu, sektor pengembang Python juga mendukung teknologi ilmu data untuk berkembang pesat. Dimana hal ini akan membuktikan bahwa popularitas Python dalam dunia ilmu data dan pembelajaran mesin adalah pendorong paling utama bagi pertumbuhan yang cepat. Berdasarkan pada analisis pengunjung, bahwa pihak-pihak yang paling sering berkaitan dengan Python adalah pihak-pihak yang terdapat dalam bidang akademisi, kemudian dikuti oleh industri elektornik, manufaktur, dan perangkat lunak.