Indahnya Pemandangan dari Bukit Pulau Padar
Subhanallah! Amboi indah nian! Tak heran banyak wisatawan mancanegara dan lokal yang rela hati jauh-jauh berdatangan ke sini, berpanas-panasan menaiki ratusan anak tangga untuk sampai ke Puncak Bukit Pulau Padar ini.
Di atas bukit kami bergantian berfoto dengan para wisatawan lainnya hal ini, karena tempatnya yang kecil dan terjal sehingga demi keamanan bersama perlu antre untuk berfoto.
Sekitar 30 menitan kami di atas bukti sambil mengabadikan pemandangan yang ciamik dengan lanskap tiga teluk berwarna biru kehijauan, pantai berwarna merah muda dan savana berwarna kecokelatan, bahkan saya bersama keluarga sempat berfoto dengan mengibarkan bendera Palestina sebagai bentuk dukungan kami terhadap perjuangan rakyat Palestina yang dijajah oleh zionis Israel.
Bendera Palestina yang sengaja saya bawa pun banyak dipinjam oleh para pengunjung lainnya untuk berfoto. Kami senang banyak masyarakat Indonesia yang mendukung rakyat Palestina meski mereka jauh dari Indonesia.
Setelahnya kami kembali ke dermaga Pulau Padar untuk melanjutkan perjalanan ke Pink Beach, Pulau Komodo, dan Pulau Kanawa.
Kenangan berfoto dan mendaki Bukit Pulau Padar ini akan menjadi sebuah kenangan yang akan sangat berkesan dan akan menjadi memori bagi kami sekeluarga.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H