Mohon tunggu...
Adrakal Muna
Adrakal Muna Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Kesehatan Masyarakat (FKM)

Pursuing a dream

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Minum Kopi Dapat Mengakibatkan Begadang

6 April 2022   23:41 Diperbarui: 6 April 2022   23:52 349
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Terdapat kafien dalam kopi dapat memberikan efek berenergi, konsentrasi kita meningkat dan efek lainnya. Fungsi ini juga dapat menghilangkan kan rasa kantuk. Rasa kantuk datang karena sistem saraf kita adalah dan melemah setelah digunakan seharian. Dengan adanya rangsangan yang diberikan oleh kafein, maka, sistem saraf kita kembali meningkat dan hilanglah rasa kantuk kita.

Kopi berdampak negatif tergantung pada banyaknya mengonsumsi dalam perhari dan seberapa lama telah mengonsumsinya.
Kafein yang ada dalam kopi dapat mempercepat proses terbentuknya asam lambung. Hal ini membuat produksi gas dalam lambung berlebih sehingga sering mengeluhkan sensasi kembung di perut. Seseorang yang sering minum kopi beresiko 3,57 kali menderita gastritis dibandingkan dengan yang tidak sering meminum kopi.

Kopi juga menjadi salah satu minuman yang dapat meningkatkan energi dan menghilangkan rasa kantuk secara cepat. Tetapi kafein yang berlebihan juga bisa meningkatkan risiko gangguan tidur di malam hari alias insomnia, bahkan dapat mengakibatkan serangan jantung dan kematian.

Banyaknya aktivitas manusia yang mengharuskan seseorang untuk tetap bekerja, mengerjakan tugas dan melakukan kegiatan lainnya.

Masalah tidur remaja harus dianggap sebagai masalah kesehatan yang sudah berlangsung lama di masyarakat. Salah satu kelompok yang berisiko tinggi mengalami gangguan tidur adalah remaja. Hal ini dikarenakan pada remaja terjadi perubahan pola tidur antara lain durasi tidur yang kurang, waktu tidur yang tertunda, dan perbedaan pola tidur pada hari biasa dan akhir pekan, sehingga kualitas tidur remaja cenderung menurun. Akibat kurang tidur antara lain dapat mempengaruhi perkembangan fisik, mental, emosional dan sosial remaja, termasuk kematangan otak dan kemampuan mengambil keputusan. Masalah gangguan tidur pada remaja sulit ditegakkan, hal ini dikarenakan gangguan tidur seringkali tidak tersampaikan oleh remaja.

Seseorang yang kurang tidur cenderung menyebabkan gangguan konsentrasi, kelelahan, gangguan mood, produktivitas, dan lain lain yang dapat mempengaruhi remaja terutama pada prestasi belajar. Tidur yang cukup sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk memaksimalkan kemampuan siswa dalam upaya mencapai prestasi belajar yang baik.

Gangguan tidur banyak ditemukan di kalangan dewasa muda, khususnya pelajar, yang nantinya dapat menyebabkan penurunan konsentrasi dan gangguan kesehatan. Hal ini dapat mengakibatkan tidak tercapainya prestasi akademik yang optimal karena proses pembelajaran terganggu.

Tidur merupakan proses otak yang dibutuhkan seseorang agar dapat berfungsi dengan baik.
Tidur sangat penting bagi manusia. Sistem tubuh manusia membutuhkan kuantitas dan kualitas tidur yang baik untuk mempertahankan fungsinya, belum lagi homeostasis glukosa. Tidur yang cukup harus dicapai untuk mencegah DM. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kurang tidur baik kuantitas maupun kualitas berkontribusi terhadap pemicu penyakit diabetes melitus (DM). 

Cara penanggulangan seseorang supaya bisa tidur setelah minum kopi yaitu dengan : 

Melakukan olahraga ringan, melakukan relaksasi seperti yoga, mandi, dan baca buku, minum air putih bisa mengeluarkan kafein di dalam tubuh lewat kencing atau berkemih, jika tidak bisa tidur hindari memaksakannya karna dengan memaksakan tidur tubuh akan perlawana dengan otak sehingga susah tidur, matikan semua lampu juga dapat mengatur siklus tidur manusia bisa menjadi aktif.

Jangan terlalu banyak mengonsumsi kopi dan bergadang terus menerus karna dalam Al-Qur'an menjelaskan bahwa malam adalah waktu untuk seseorang beristirahat dengan nyaman sehingga paginya bisa beraktivitas dengan baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun