Anjuran untuk membaca sudah dicanangkan sejak masa kanak-kanak. Anda disarankan untuk membaca paling tidak 45 menit dalam sehari. Anda bisa membaca buku apapun, baik novel, bacaan-bacaan mengenai bisnis, ataupun hobi. Namun, lebih diutamakan untuk membaca buku-buku pengembangan diri dan karakter. Membaca dapat memperbanyak kosa kata dan melatih otot-otot pada otak.
5. Buatlah Goal yang terukur
Goal adalah mimpi yang terkonsep. Buatlah Goal dalam hidup Anda secara spesifik dan tetapkan pula jangka waktu yang Anda perlukan untuk mencapainya. Sesuaikan pula dengan kemampuan dan potensi yang Anda miliki.
6. Menerapkan pola hidup sehat
Mulailah menjalankan pola hidup sehat dengan makan teratur dan bergizi, istirahat yang cukup, dan olahraga teratur. Karena apabila kesehatan terganggu, maka produktivitas juga akan terganggu.
7. Miliki mentor hidup
Seorang mentor dapat membantu Anda untuk memantau Goal yang sudah dibuat. Mentor akan langsung menegur jika mendapati
Anda melenceng sedikit saja dari Goal, atau saat Anda kehilangan fokus. Pilih mentor yang memang Anda percaya dan memiliki
kredibilitas serta pola hidup yang baik. Mentor hidup penting sebagai penegak aturan yang sudah Anda terapkan untuk diri Anda sendiri.Â
Nah, jika kegiatan-kegiatan sederhana seperti ini dilakukan dengan terus menerus, maka tak heran jika Anda dapat lebih mudah menggenggam kesuksesan.Â
Semoga bermanfaat.
nb:
Tulisan ini saya ambil dari email Ariesandi S, C.Ht. Peak Performance Coach